Berkah Iduladha 1445 Hijriah, Kejati Sumsel Sebar 500 Kantong Daging Kurban ke Masyarakat dan Panti Asuhan

Berkah Iduladha 1445 Hijriah, Kejati Sumsel Sebar 500 Kantong Daging Kurban ke Masyarakat dan Panti Asuhan

Berkah Iduladha 1445 Hijriah, Kejati Sumsel Sebar 500 Kantong Daging Kurban ke Masyarakat dan Panti Asuhan--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Rayakan Iduladha 1445 Hijriah, Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumsel bagikan 500 paket daging kurban kepada masyarakat dan panti asuhan di Kota Palembang.

Pada perayaan Iduladha tahun ini, tidak kurang dari 5 ekor sapi serta 1 ekor kambing di lakukan penyembelihan di pelataran parkir Gedung Kejati Sumsel, Senin 17 Juni 2024.

Kepala Kejati Sumsel Dr Yulianto SH MH melalui Kasi Penkum Vanny Yulia Eka Sari SH MH mengatakan pada Iduladha 2024 Masehi atau tahun 1445 Hijriah membagikan 500 paket daging.

"500 paket daging tersebut, disebarkan untuk masyarakat serta beberapa panti asuhan yang ada di sekitar Kejati Sumsel," ungkap Vanny.

BACA JUGA:Selamat Lebaran! Sapi Kurban di 1 Ulu Palembang Ngamuk Hingga Sempat 'Namu', Dokter Hewan Turun Tangan

BACA JUGA:Jelang Idul Adha 1445 H, Pemkab Muba Salurkan 32 Ekor Sapi Kurban untuk Masyarakat

Kasi Penkum menerangkan, jumlah hewan kurban tersebut adalah sumbangsih dari seluruh staf dan karyawan di lingkungan Kejati Sumsel, serta beberapa diantaranya dari rekanan atau stakeholder Kejati Sumsel.

Dibeberkannya, dari penyembelihan hewan kurban tersebut pihak panitia, bakal membagikan total 500 paket daging kurban kepada warga sekitar yang berhak menerimanya.

Bahkan, lanjut Vanny turut membagikan kepada beberapa panti asuhan yang ada di kota Palembang.

Dia berharap, pembagian ratusan paket kurban oleh Kejati Sumsel ini dapat memupuk rasa berbagi dan kepedulian terhadap sesama terlebih bagi yang membutuhkan.

BACA JUGA:Lagi, Sapi Kurban Iduladha Lepas, Masuk ke Dalam Rumah Warga di Kertapati Palembang

BACA JUGA:Lagi, Sapi Kurban Iduladha Lepas, Masuk ke Dalam Rumah Warga di Kertapati Palembang

"Dan ini merupakan salah satu perintah Agama untuk senantiasa berbagi, serta membahagiakan saudara-saudara kita di hari raya Idul Adha ini," ujarnya.

Mewakili Kejati Sumsel, ia berharap kedepannya pada perayaan Iduladha selanjutnya jumlah hewan kurban dapat terus meningkat lagi, sehingga makin banyak dibagikan kepada masyarakat terutama warga Kota Palembang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: