Kabar Gembira! KemenpanRB Menyetujui 110.553 Formasi Usulan Kemenag untuk Calon ASN 2024

Kabar Gembira! KemenpanRB Menyetujui 110.553 Formasi Usulan Kemenag untuk Calon ASN 2024

Menpan-RB Abdullah Azwar Anas ( kiri) dan Menag Yaqut Cholil Qoumas (kanan) ----

Menurut Menpan-RB Abdullah Azwar Anas, tahun ini memiliki alokasi formasi yang cukup besar, dan belum tentu tahun-tahun mendatang akan memiliki porsi sebesar ini. Dalam enam tahun terakhir, ini adalah yang paling besar. 

Oleh karena itu, Formasi yang banyak ini dikarenakan oleh beberapa faktor, termasuk banyaknya ASN Kemenag yang memasuki usia pensiun, pemekaran wilayah, serta alih status penegerian sekolah-sekolah di bawah naungan Kementerian Agama. 

BACA JUGA:5,78 Juta Pemudik Via Kapal Laut, Puncak Arus Mudik Lebaran 2024, Diprediksi 6-7 April

BACA JUGA:Sambut Arus Mudik Lebaran 1445 Hijriah, Hutama Karya Lakukan Pemeliharaan Jalan Tol Trans Sumatera

Selain membahas formasi calon ASN tahun 2024, pertemuan ini juga membahas fungsi penyuluh agama dalam memberikan pembinaan terkait isu lingkungan. 

Dibahas juga fungsi penghulu dalam memberikan perhatian kepada calon pengantin untuk memberikan nutrisi yang cukup kepada buah hati. 

“Kita bahas juga bagaimana penyuluh bisa memberikan penyuluhan, bukan hanya terkait habluminallah dan habluminannas, tapi juga habluminalalam. Bagaimana penyuluh juga memberikan penyuluhan dan pembinaan, bagaimana manusia harus berperan penting terhadap menjaga lingkungan dan menjaga kebersihan,” terang Gus Men. 

BACA JUGA:Catat Tanggalnya! Libur Sekolah di Palembang Lebih Panjang Jelang Lebaran

BACA JUGA:Harga Tiket Pesawat Susi Air Rute Palembang-Pagaralam Cuma Rp300 Ribuan, Buruan Sikat Buat Mudik Lebaran

“Dibahas juga bagaimana penghulu memberikan bimbingan kepada para calon pengantin agar mereka memperhatikan anak-anaknya agar ke depan bisa menjadi generasi yang hebat dan bisa diandalkan oleh bangsa, salah satunya dengan menjaga agar anak-anak tidak terkena stunting.” sambungnya. 

Dipertemuan itu juga membahas bagaimana cara menjaga anak naka agar tidak terkena stunting, selain membahas tentang menyetujui formasi usulan dari kemenag, juga berbincang membahas mengenai bagaiamana ke depannya agar generasi menjadi hebat dan cemerlang. 

Ini adalah langkah besar bagi Kementerian Agama dalam mempersiapkan calon ASN yang berkualitas dan berkompeten untuk masa depan. Semoga formasi yang disetujui dapat menghasilkan pelayanan publik yang lebih baik dan berintegritas. 

BACA JUGA:Lebaran Tanpa Macet! Tol Fungsional Musi Landas - Sukamulya Siap Dilalui Pemudik

BACA JUGA:14 Formasi CPNS dan PPPK yang Sepi Peminat, Peluang Lolos Lebih Besar

Pertemuan antara Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) berlangsung dalam suasana yang penuh antusiasme dan kerjasama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: