Resmi Dilantik! 49 CPNS Baru Kemenkumham Sumsel Siap Mengabdi

Resmi Dilantik! 49 CPNS Baru Kemenkumham Sumsel Siap Mengabdi

Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya, memimpin langsung acara serah terima Calon Pegawai Negeri Sipin (CPNS) hasil seleksi tahun anggaran 2023 untuk ditempatkan pada 20 Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kantor Wilayah Kemenkumham Sumatera Sela--

Dalam sambutannya, Kakanwil Ilham Djaya mengatakan bahwasanya pada masa orientasi ini akan diberikan pembekalan kepada CPNS sebelum mereka melaksanakan tugasnya di UPT masing-masing.

“Saya berpesan kepada CPNS agar senantiasa bersyukur atas capaian yang telah diterima. Setelah ini, karakter kalian segera dibentuk mulai dari kedisiplinan, integritas, dan profesionalisme dalam bekerja. Semua itu untuk menunjang pelaksanaan tugas di lapangan agar tidak mudah mendapat pengaruh negatif di lingkungan kerja," terangnya.

BACA JUGA:Performa Kencang dengan Sensor Sidik Jari Capat, Realme C33 Masih Layak Jadi Pilihan di Tahun 2024?

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Gandeng DJKI Lakukan Asistensi dan Drafting Paten

Kakanwil Kemenkumham Sumatera Selatan, Dr. Ilham Jaya, menyampaikan pesan khusus kepada seluruh kepala lapas dan rutan yang mendapatkan formasi CPNS.

Beliau menekankan bahwa mereka tidak hanya bertanggung jawab untuk menjalankan tugas pokok dan fungsinya, tetapi juga berperan penting dalam pembentukan karakter pegawai yang sesuai dengan tata nilai Kemenkumham.

Pesan Kakanwil ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi seluruh kepala lapas dan rutan di Sumatera Selatan dalam menjalankan tugas dan fungsinya dengan lebih baik dan penuh tanggung jawab.

Dengan membangun karakter pegawai yang berintegritas dan profesional, serta menciptakan budaya kerja yang positif dan kondusif, diharapkan kualitas pelayanan publik di lapas dan rutan di Sumatera Selatan dapat terus ditingkatkan.

BACA JUGA:Pimpin Upacara HUT Otda di Lingkup Provinsi Sumsel, Sekda Supriono Bacakan Sambutan Mendagri

BACA JUGA:BMKG Rilis Cuaca Sumsel Hari Ini 26 April 2024, Cek Bagaimana Daerah Anda

Tata nilai yang dimaksud Ilham Djaya adalah PASTI (Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan, dan Inovatif) serta BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif).

Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Rapat Evaluasi Kinerja Triwulan I Tahun 2024 serta penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Bank Tabungan Negara (BTN) area cabang Palembang.

Pada kegiatan ini juga turut hadir Kepala Divisi Pemasyarakatan, Mulyadi, serta 28 Kepala UPT di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumsel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: