Cekcok Mulut dengan Pengacara Mantan ART, Nirina Zubir Sebut-sebut Soal Mafia Tanah
Nirina Zubir hadiri sidang sengketa tanah dan cekcok dengan pengacara penggugat--
SUMEKS.CO – Nirina Zubir kembali menghadiri sidang sengketa tanah yang berjalan panas hingga cekcok mulut dengan pengacara mantan ART yang berlanjut diruang sidang.
Polemik mafia tanah aset keluarga Nirina Zubir ternyata hingga saat ini masih belum juga berakhir.
Meski Riri Khasmita, pelaku penipuan dan penggelapan atas aset mendiang ibunda dan keluarga Nirina Zubir sendiri sudah mendekam di Lapas Pondok Bambu, Jakarta Timur namun sidang sengketa tanah tetap dilanjutkan.
Video viral Nirina Zubir cekcok dengan pengacara mantan ART ibunya --
Setelah persidangan berlangsung, viral di media sosial menunjukkan video cekcok Nirina Zubir di luar ruang sidang dan beradu mulut dengan kuasa hukum ARTnya atas sidang sengketa pengesahan surat tanah yang dilakukan Kantor Wilayah BPN Provinsi DKI Jakarta.
BACA JUGA:Selebgram Malang Emy Aghnia Membagikan Kondisi Terkini, Cana, yang Dianiaya Suster 'Biadab'
Momen Nirina Zubir adu mulut dengan pengacara mantan ART mendiang ibunya memanas usai sidang.
Pada saat itu, pengacara yang mewakili pihak yang menggugat keluar dari ruang sidang dan tampak Nirina Zubir merasa terganggu dengan kehadiran pengacara yang lewat di belakangnya.
"Lewat bisa lewat sana aja pak mau tampil di kamera banget," kata Nirina Zubir dengan nada tinggi.
Pengacara mantan ART mendiang ibunda Nirina tersebut sontak menjawab dengan nada sinis.
BACA JUGA:Yayasan Penyalur 'Suster Biadab' Aniaya Anak Selebgram Minta Maaf, Netizen: Tanggung Jawab!
"Mau eksklusif atau gimana mba Nirina ini ,ini pengadilan semua orang bisa lewat," kata pengacara Riri, Daddy Hartadi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: