Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ikuti Puncak Peringatan Hari Kekayaan Intelektual Secara Daring

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ikuti Puncak Peringatan Hari Kekayaan Intelektual Secara Daring

--

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2021, sekitar 64,5% dari keseluruhan pelaku UMKM Indonesia yang notabene dimiliki oleh kaum perempuan juga belum memiliki pelindungan atas kekayaan intelektualnya.

BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Ikuti Konsinyasi Percepatan Tindaklanjut Hasil Pemeriksaan BPK

Kendati demikian, Yasonna mengungkap bahwa pada tahun 2022 terdapat peningkatan permohonan KI yang signifikan jika dibandingkan tahun 2021.

DJKI mencatat peningkatan sebesar 26,41% dan untuk pertama kalinya permohonan KI menembus angka 100 ribu permohonan. Merek mencatatkan permohonan sebanyak 120.216 dan hak cipta mencapai 117.083.

“Bersama-sama kita ciptakan ekosistem KI yang dapat melindungi dan mendayagunakan potensi kreatif perempuan Indonesia untuk berkontribusi di segenap bidang sehingga seluruh perempuan Indonesia dapat tumbuh menjadi perempuan maju, mandiri, dan berdaya saing,” pungkas Yasonna.

Sementara itu, rangkaian peringatan Hari Kekayaan Intelektual Sedunia 2023 telah dimulai pada awal Februari melalui kegiatan DJKI Mendengar yang mengundang 1.000 perempuan pengelola UMKM, pameran kerajinan terbesar se-Asia Tenggara INACRAFT.

BACA JUGA:Evaluasi WBBM, Tim Penilai Internal Apresiasi Inovasi Kemenkumham Sumsel

DJKI juga membuka pameran produk-produk lokal, pameran produk Indikasi Geografis, talkshow, seminar nasional KI, dan konsultasi serta fasilitasi pendaftaran KI gratis untuk pelaku UMKM di dua tempat yaitu di Sarinah dan di Hotel Ritz Carlton pada 16 s.d 17 Mei 2023.

Tidak hanya itu, DJKI juga akan menggelar IP Tourism di Bintan, Kepulauan Riau. Program ini bertujuan untuk meningkatkan pariwisata melalui potensi kekayaan intelektual di Kepulauan Riau.

Turut hadir pada kegiatan itu, Kadivyankumham Kanwil Kemenkumham Sumsel, Parsaoran Simaibang (yang mengikuti secara langsung dari Jakarta), kemudian mendampingi Kakanwil Sumsel secara virtual, Kabid Pelayanan Hukum, Yenni, Kasubbid Kekayaan Intelektual, Yulkhaidir, dan jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel terkait lainnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: