8 Rekomendasi Tempat Les dan Main Tenis Lapangan di Palembang
Lapangan tenis milik RSMH Palembang. Foto: zulhanan sumeks.co--
PALEMBANG, SUMEKS.CO, Tenis Lapangan telah manjadi olahraga pilihan sejumlah warga. Mulai anak-anak, remaja, dewasa atau veteran.
Di Palembang, setidaknya ada 8 Lapangan Tenis yang bisa direkomendasikan untuk pemula atau mereka yang ingin belajar tenis lapangan.
Dan di setiap lapangan rata-rata ada pelatih dan pengurusnya. Meraka siap membimbing sampai bisa dan mahir.
''Rata-rata ada pelatihnya,'' Kata Bambang Harsono Pelatih Tenis Lapangan Semen Baturaja ini.
Hal senada diungkpankan pelatih Tenis Lapangan Udin Johan. ''Ya pelatihnya ada. Dan rata-rata di lapangan tenis ada klubnya,''tambahnya.
Berikut ini 8 Lapangan Tenis yang direkomendasikan untuk anda yang berada di Palembang dan sekitarnya. Bisa untuk yang les, belajar, pemula atau veteran:
1. Lapangan Tenis Bukit Asam JSC
Lapangan tenis yang cukup repesentatif adalah lapangan tenis yang berada di Kompleks Jakabaring Sport City (JSC) .
Masuk wilayah 15 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang.
Tersedia 16 lapangan dengan standar internasional. Lapangan terawat dengan apik, lapangan parkir nyaman, fasilitas tribun memadai.
Lapangan tenis Palembang ini lebih dikenal dengan nama Lapangan Tenis Bukit Asam.
Sewa lapangan ini terbilang mahal. Per dua jamnya Rp 250.000 Atau jika menggunakan pagi sampai sore Rp 1.500.000.
BACA JUGA:Anisa Dievakuasi ke RSUD Palembang BARI, Setelah Dijenguk Sekda Ratu Dewa
2. Lapangan Tenis Pemkot Palembang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: