Kejurnas Tennis Gubernur Sumsel Cup 2023 dan Gerakan 1000 Raket yang Dihadiri Firli Bahuri

Kejurnas Tennis Gubernur Sumsel Cup 2023 dan Gerakan 1000 Raket yang Dihadiri Firli Bahuri

Ratusan peserta ikuti Gubernur Cup 2023 di Venue Tennis Centre Jakabaring Sport City Palembang. Foto: usta sumeks.co--

Kejurnas Tennis Gubernur Sumsel Cup 2023 dan Gerakan 1000 Raket Dihadiri Firli Bahuri 

SUMEKS.CO- Irawati Moerid Tennis Competition (IMTC) kembali menyelenggarakan Kejuaran Nasional Tennis Umum dan Junior Seri III memperebutkan Piala Gubernur Sumsel Cup 2023 .

Event yang ikuti dari berbagai provinsi ini digelardi  Venue Tennis Centre Jakabaring Sport City Palembang, yang berlangsung dari tanggal  5-13 Agustus 2023.

Bambang Harsono salah satu Panitia IMTC menyampaikan Gubernur Sumsel Cup 2023 ini merupakan Kejuaran Nasional  yang masuk dalam Kalender Pengurus Besar Persatuan Tenis Lapangan Seluruh Indonesia (PB Pelti) atau biasa disebut Turnamen Diaku Pelti (TDP).

Katagorinya yaitu Kelompok Umur, 10,12,14,16,18, baik putra maupun putri,  Senior atau Umum dan Kelompok Veteran. Adapun total hadiah yang diperebutkan sebesar 37,5 Juta, Trophy dan Medali. 

BACA JUGA:Salfok, Harga Outfit Latihan Tenis Nagita Slavina Bikin Dompet Meringis


Gerakan 1000 raket di Gubernur Cup 2023 --

Didalam Gubernur Sumsel Cup 2023, IMTC juga menyelenggarakan Gerakan 1000 Raket Untuk Anak Bangsa, dimana IMTC menerima donasi raket bekas yang layak pakai untuk dibagikan kepada sekolah-sekolah tennis yang ada dipelosok dan  anak-anak yang ingin bermain tennis.  

Kami menerima Donasi Raket dari siapapun baik dari pencinta tennis maupun masyarakat umum kami persilahkan atau bisa menghubungi kami di [email protected] atau 0812 1219 1020.

Gerakan 1000 Raket merupakan tindakan nyata para insan pecinta tennis untuk mencoba berkontribusi kegiatan masal untuk anak-anak bangsa agar mau belajar tennis sehingga menciptakan bibit-bibit pemain tennis dimasa yang akan datang.

BACA JUGA:200 Petenis Junior Ikuti Kejuaraan Tenis IMTC Ser-2 Palembang, Berikut Daftar Juaranya

Menurut Sharuddin, salah satu panilia ada 200 peserta dari kelompok umur yang akan bertanding. Sedangkan akan hadir kelompok Veteran akan Hadir juga Ketua KPK F Firli Bahuri, Gubernur Sumsel H TeniHerman Deru dan undangan lainnya.

Sebelumnya ratusan petenis junior dari 20 provinsi dan 39 daerah seluruh  Indonesia mengikuti Kejuaraan Nasional Tenis Junior Piala Ahmad Moerid  2023. 

Kejuaraan ini diselenggarakan oleh Irawati Moerid Tennis Competition (IMTC)  memperebutkan Piala Ahmad Moerid di Venue Tenis Jakabaring Sport City Palembang tanggal 30 Mei-3 Juni 2023. Khusus di Palembang ini merupakan seri 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: