Wajah Kemal Ataturk di Kostum 2 Klub Turki Bikin Otoritas Arab Saudi Geram, Muhsin: ‘Jangan Keras Kepala!’

Wajah Kemal Ataturk di  Kostum 2 Klub Turki Bikin Otoritas Arab Saudi Geram, Muhsin: ‘Jangan Keras Kepala!’

Wajah kemal ataturk di kostum bikin otoritas arab saudi geram, piala super galatasaray vs fenerbahce bubar. foto: @muhsin.metehan/sumeks.co.--

RIYADH, SUMEKS.CO - Gambar wajah Kemal Ataturk tergambar di kostum 2 klub asal Turki bikin otoritas Arab Saudi geram.

Laga final Piala Super mempertemukan Galatasaray vs Fenerbahce langsung dibubarkan.

Punggawa Galatasaray dan Fenerbahce berikut semua fans dan penonton langsung meninggalkan Arab Saudi.

Kaus bergambar Mustafa Kemal Ataturk itu tak ada dalam pembicaraan dengan otoritas Saudi sebelumnya.

BACA JUGA:Ini Bidadari Turki dengan Segudang Prestasi, Zehra Gunes Pemain Voli Putri Tercantik dan Terseksi di Dunia

Laga di Al-Awwal Stadium, Riyadh, Arab Saudi, Sabtu, 30 Desember 2023 akhirnya batal digelar.

Konten kreator sepakbola Muhsin Metehan (@muhsin.metehan) mengatakan kedua klub ini bandel.

“Saudi jelas menentang sikap Kemal Ataturk selama dia berkuasa secara arogan, bagaimana mungkin Saudi akan mengizinkan citra Ataturk ditampilkan?,” tegasnya.

Diketahui Ataturk merupakan tokoh konservatif terutama bagi umat Islam karena dinilai sebagai penghancur Dinasti Ottoman.

BACA JUGA:Presiden Erdogan Tunjukkan Kekuatan Doa, Serukan Salat Istisqa, Ilmuan Turki Dibikin Melongo

Ataturk adalah pendukung sekularisme dan membenci pengaruh agama dalam politik dan kehidupan pribadi. 

Kedua manajemen klub Turki, lanjut Muhsin Metehan, seharusnya sudah tahu itu. Memang banyak fans yang marah tapi itu wajar!

“Mereka menghabiskan banyak uang untuk datang, meski kondisi ekonomi di Turki sedang sulit saat ini. Tapi tim seharusnya tahu tentang ini,” sebutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: