Gebrakan Umat Islam Pada Bulan Rajab! Intip Deretan Peristiwa Besar dari Kejayaan Hingga Runtuhnya Khalifah

Gebrakan Umat Islam Pada Bulan Rajab! Intip Deretan Peristiwa Besar dari Kejayaan Hingga Runtuhnya Khalifah

Ilustrasi--net

SUMEKS.CO - Bulan rajab menyimpan peristiwa besar sebagai gebrakan umat islam dalam menuju puncak kejayaannya hingga runtuhnya khalifah islamiyah.

Peristiwa-peristiwa besar ini mewarnai bulan rajab dan beberapa diperingati oleh umat islam di belahan dunia. 

Peristiwa ini mengiringi kaum muslimin menuju puncak kejayaannya hingga pada akhirnya runtuh pula masa jayanya pada bulan rajab. 

Keruntuhan khalifah islamiyah ini terjadi pada era Mustafa Kemal Ataturk yang menghapus sistem kekhalifahan Turki Utsmani. 

BACA JUGA:Mengenang Peristiwa Pertempuran Qadisiyah, Ketika Negara Adidaya Tertunduk Dihadapan Para Mujahid

Terdapat beberapa peperangan yang juga dilakukan pada bulan rajab, padahal diketahui bahwa Allah SWT melarang peperangan pada bulan Rajab. 

Hal ini menjadi pengecualian karena pihak musuh mengganggu kaum muslimin dan menantang perang terlebih dahulu.  

Untuk menambah wawasan keislaman, intip deretan peristiwa yang terjadi oleh kaum muslimin pada bulan rajab.

1. Pertama Kali Hijrah

BACA JUGA:Jangan Dzalim Sama Badan Ya, Ini 4 Hal Menurut Ibnul Qayyim Dapat Merusak

Umat islam pertama kali memberanikan diri untuk hijrah menuju Habasyah dan menjadi salah satu peristiwa penting di bulan rajab. 

Untuk pertama kalinya, Rasulullah SAW mengizinkan kaum muslimin berhijrah setelah mendapatkan restu dari Allah SWT. 

Hal ini dijelaskan dalam QS. Az-Zumar : 10 yang artinya, 

"Katakanlah (Nabi Muhammad), "Wahai hamba-hamba-Ku yang beriman, bertakwalah kepada Tuhanmu." Orang-orang yang berbuat baik di dunia ini akan memperoleh kebaikan. Bumi Allah itu luas. Sesungguhnya hanya orang-orang yang bersabarlah yang disempurnakan pahalanya tanpa perhitungan."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: