Anda Hobi Tenis Meja? Ikuti JNE Cup 2023

Anda Hobi Tenis Meja? Ikuti JNE Cup 2023

JNE Cup 2023. --

PALEMBANG, SUMEKS.CO – Kabar baik bagi pecinta tenis meja di Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) yang haus turnamen besar. Ya, JNE Cabang Palembang akan menggelar turnamen tenis meja berbagai kelompok umur dan kelas pada 17-18 Februari mendatang.

“Turnamen akan kita gelar di Markas PTM Perkutut Palembang pada 17-18 Februari 2023 mendatang,” kata Ketua Panitia Pelaksana Turnamen Tenis Meja JNE Cup Salman Alfarisi kepada SUMEKS.CO, Jumat 20 Januari 2023. 

Kata Aris, -panggilan Salman Alfarisi-, ada beberapa nomor dan kelompok umur yang dipertandingkan pada Turnamen Tenis Meja JNE Cup 2023. Yakni tunggal putra Kelompok Umur (KU) 14 Tahun Putra, KU-14 Putri, Ganda Putra KU-14 Bebas, Tunggal Putra Umum, Ganda Campuran Maksimal Usia 18 Tahun, Tunggal Putri Umum, dan Beregu Duo Eksekutif Bintikers.

“Ingat ya, turnamen ini se-Sumbagsel, tidak harus KTP Sumsel,” ujar Aris.

Pendaftaran, lanjut Aris, dapat menghubungi Salman Alfarisi 0813 68024949 dan M Hariyadi 0813 69438948. Biaya pendaftaran masing-masing tunggal putra Kelompok Umur (KU) 14 Tahun Putra Rp50 ribu, KU-14 Putri (Rp50 ribu), Ganda Putra KU-14 dan Bebas (Rp75 ribu), Tunggal Putra Umum (Rp50 ribu), Ganda Campuran Maksimal Usia 18 Tahun (Rp100 ribu), Tunggal Putri Umum (Rp50 ribu), dan Beregu Duo Eksekutif Bintikers Rp200 ribu. 

BACA JUGA:Tenis Meja Jaga Tradisi Medali Porwanas PWI Sumsel

“Biaya pendaftaran murah dan bersahabat,” ujarnya. 

Sistem pertandingan? Aris menjelaskan bahwa Turnamen Tenis Meja JNE Cup akan menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi dalam pool. Hanya saja dalam pool berisi berapa pemain, belum ditentukan. Apakah berisi tiga atau empat pemain.

“Tergantung jumlah yang mendaftar,” terangnya. 

Dikatakannya, technical meeting akan digelar di Markas PTM Perkutut pada 16 Februari 2023. “Waktunya belum ditentukan, apakah siang atau malam hari,” pungkasnya. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: