Kabupaten OKI Siap Terima Tim Penilaian Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup

Kabupaten OKI Siap Terima Tim Penilaian Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup

Perangkat Etle yang telah terpasang di simpang empat lampu merah, Jl Muchtar Saleh Kayuagung, OKI. -Niskiah-

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) siap menerima kedatangan Tim Kementerian Lingkungan Hidup dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), dalam penilaian Adipura

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten OKI Aris Panani SP MSi melalui Kepala Bidang Pengolahan Sampah dan Limbah B3, Hidayat SHut, mengatakan untuk pemantauan titik adipura oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan DLH Provinsi Sumsel diperkirakan pekan depan. 

"Pihak Kita telah melakukan rapat koordinasi untuk persiapan pemantauan adipura ini. Dimana petugas kebersihan dan pihak terkait telah maksimal dalam hal kebersihan," ungkap Hidayat, kepada SUMEKS.CO, Jumat 7 Oktober 2022.

Dia menjelaskan, pemantauan titik adipura ini meliputi fasilitas umum, mulai dari rumah sakit, terimal dan pasar. Termasuk jalan protokol, sekolah, perkantoran, dan pemukiman warga. 

BACA JUGA:Kini Kota Kayuagung, OKI Makin Cantik, Trotoar Dipasang Bolar-Bolar

Lingkungan sekolah meliputi tingkat SD, SMP dan SMA. Begitu juga, perkantoran dan pemukiman warga, yang terlibat telah dikoordinasikan kebersihannya. 

"Yang jelas pihak Kita telah maksimal dalam kebersihan, sehingga tinggal menunggu tim yang menilainya," ujar Hidayat. 

Dari pemantauan titik adipura nanti, sangat berharap memperoleh nilai yang bagus sehingga Kabupaten OKI tetap mendapatkan adipura. 

Dimana terakhir penilaian adipura pada tahun 2018. Untuk tahun 2019, 2020 dan 2021 ditiadakan karena pandemi Covid-19.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: