Pemerintah Kabupaten Muara Enim Akan Terapkan Aplikasi Penjadwalan Online Tahun 2025
SOSIALISASI : Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Sosialisasi Aplikasi Penjadwalan Kegiatan Pimpinan Daerah Kabupaten Muara Enim.--
Pradita juga menegaskan bahwa sistem ini akan membantu pihak internal pemerintah dalam memberikan respon cepat terhadap permohonan jadwal pimpinan. Koordinasi antar-pimpinan juga akan semakin terstruktur karena semua agenda akan tercatat secara otomatis melalui sistem.
Pradita menekankan bahwa salah satu manfaat utama dari aplikasi ini adalah efisiensi dalam pelayanan permohonan jadwal pimpinan daerah.
BACA JUGA:Tumpukan Sampah Menggunung di Muara Enim, Warga Keluhkan Bau dan Pemandangan Tak Sedap
BACA JUGA:ASN Pemkab Muara Enim Tegaskan Komitmen dalam Perangi Korupsi pada Hari Anti Korupsi Sedunia 2024
Dengan sistem ini, semua permohonan dapat diakses dan diproses secara digital, sehingga memangkas waktu yang biasanya terbuang dalam proses manual.
“Manfaat lainnya adalah terciptanya administrasi jadwal pimpinan secara digital. Hal ini akan memudahkan OPD atau masyarakat dalam mengajukan permohonan jadwal kehadiran pimpinan untuk berbagai kegiatan, seperti undangan resmi, audiensi, acara seremonial, atau kegiatan lainnya,” tuturnya.
Ia menambahkan bahwa dengan adanya sistem ini, transparansi dan akuntabilitas terkait jadwal pimpinan daerah akan semakin terjaga. Masyarakat maupun OPD dapat memantau status permohonan secara real-time, sehingga prosesnya lebih terbuka dan akuntabel.
Peluncuran aplikasi penjadwalan kegiatan pimpinan daerah ini sejalan dengan upaya Pemerintah Kabupaten Muara Enim dalam mendorong digitalisasi administrasi pemerintahan.
BACA JUGA:LPK/LKP Zakiyah Muara Enim Wisuda 105 Siswa dan Jalin MoU Strategis dengan Universitas Bina Darma
Inovasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi efektivitas dan efisiensi pelayanan publik di lingkungan pemerintahan.
“Kami yakin bahwa penerapan sistem berbasis online ini dapat menjadi langkah awal yang signifikan dalam mewujudkan pelayanan yang lebih modern dan profesional. Selain itu, ini juga akan meminimalisir kesalahan dalam proses penjadwalan yang selama ini sering terjadi akibat sistem manual,” kata Pradita.
Dengan langkah ini, Kabupaten Muara Enim menunjukkan komitmennya dalam mengadaptasi teknologi demi pelayanan publik yang lebih baik.
Aplikasi ini diharapkan menjadi contoh nyata inovasi dalam tata kelola pemerintahan daerah menuju era digital yang semakin berkembang.
BACA JUGA:Pemerintah Kabupaten Muara Enim Raih Penghargaan Kabupaten Peduli Hak Asasi Manusia 2023
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: