Imigrasi Pangkalpinang Jemput Bola Layani Paspor Jemaah Haji di Bangka Barat
Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang menggelar kegiatan Eazy Passport di Kantor Kementerian Agama Bangka Barat, Sabtu 8 April 2023.--
Imigrasi Pangkalpinang Jemput Bola Layani Paspor Jemaah Haji di Bangka Barat
BANGKA BARAT, SUMEKS.CO – Kantor Imigrasi Kelas I TPI Pangkalpinang menggelar kegiatan Eazy Passport di Kantor Kementerian Agama Bangka Barat, Sabtu 8 April 2023.
Sementara itu Wahyu Wibisono mengatakan, bahwa Eazy Passport merupakan program pelayanan permohonan paspor di luar kantor.
Tujuannya untuk meningkatkan pelayanan paspor kepada masyarakat.
"Ini merupakan upaya untuk menjangkau masyarakat yang tinggal jauh dari Kantor Imigrasi Pangkalpinang agar lebih mudah mengurus paspor keberangkatan haji," kata Wahyu.
BACA JUGA:Keren Poll, Pesona Mobil Listrik Wuling Mini EV Cabrio dengan Atap Terbuka, Yuk Intip Spesifikasinya
Kepala Kantor Kemenag Bangka Barat, H. Syarifudin, mengapresiasi kantor imigrasi Pangkal Pinang yang memfasilitasi pembuatan paspor bagi para jemaah haji di Kabupaten Bangka Barat.
Sehingga masyarakat tidak perlu langsung datang ke Kantor Imigrasi Pangkalpinang.
Pada kegiatan Eazy Passport ini, Kanim Pangkalpinang berhasil melayani 70 permohonan paspor dengan rincian 51 permohonan paspor baru dan 19 paspor penggantian.
Menurut Kakanim Wahyu , layanan ini dapat diajukan secara kolektif oleh instansi pemerintah /swasta , institusi pendidikan, komunitas ataupun komplek perumahan.
BACA JUGA:Umur 4 Tahun, Hati Rasulullah Dibersihkan
Kegiatan seperti ini hanya melayani permohonan paspor baru dan penggantian habis berlaku/ halaman penuh.
“Kegiatan ini tidak melayani penggantian paspor karena rusak atau hilang, “ kata Wahyu, minggu 9 April 2023.
Untuk mendapatkan layanan Eazy Passport cukup mudah. Komunitas masyarakat/instansi perlu mendata terlebih dahulu siapa saja anggotanya yang bersedia untuk melaksanakan proses paspor secara kolektif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: