Berikut ini 7 Amalan Wajib dan Sangat Dianjurkan Bagi Umat Muslim di Malam Lailatul Qadar

Berikut ini 7 Amalan Wajib dan Sangat Dianjurkan Bagi Umat Muslim di Malam Lailatul Qadar--
SUMEKS.CO - Lailatul Qadar adalah malam yang penuh kemuliaan dan lebih baik dari seribu bulan. Malam ini terjadi pada salah satu malam ganjil di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan, sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an:
"Lailatul Qadar itu lebih baik dari seribu bulan." (QS. Al-Qadr: 3)
Oleh karena itu, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah agar mendapatkan keberkahan dan ampunan dari Allah SWT.
Berikut adalah amalan-amalan yang wajib dan dianjurkan dilakukan pada malam Lailatul Qadar, yang dirangkum dari berbagai sumber informasi Jumat 14 Maret 2025.
BACA JUGA:Demi Meraih Lailatul Qadar, Warga Salat Tarawih di Dalam Alfamart
1. Shalat Wajib dan Menjaga Kesempurnaannya
Salat fardhu lima waktu tetap menjadi kewajiban utama di malam Lailatul Qadar. Rasulullah bersabda:
"Amalan pertama yang akan dihisab pada hari kiamat adalah shalat. Jika shalatnya baik, maka amal lainnya akan baik." (HR. Tirmidzi)
Malam Lailatul Qadar saat ramadan--
Untuk itu, pastikan shalat wajib dilakukan dengan khusyuk, tepat waktu, dan berjamaah jika memungkinkan.
2. Shalat Malam (Tahajjud dan Tarawih)
Malam Lailatul Qadar adalah waktu yang tepat untuk memperbanyak shalat sunnah, terutama shalat tahajjud. Rasulullah bersabda:
"Barang siapa yang menghidupkan Lailatul Qadar dengan iman dan mengharap pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (HR. Bukhari dan Muslim)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: