Persiapkan Diri Hadapi Dunia Kerja, Universitas Bina Darma Gelar Career Coaching Bertema Etika Profesional

Persiapkan Diri Hadapi Dunia Kerja, Universitas Bina Darma Gelar Career Coaching Bertema Etika Profesional

Para calon wisudawan Universitas Bina Darma antusias mengikuti Career Coaching Program 'Etika Profesional Melalui Penampilan Diri' sebagai persiapan memasuki dunia kerja.--

BACA JUGA:Perpustakaan Universitas Bina Darma Kembali Perkenalkan Digital Library : Aplikasi E-Library UBD

Dr. Rahma menyampaikan teknik-teknik dalam berbicara di depan umum, seperti bagaimana menyampaikan pesan dengan jelas dan menarik perhatian audiens. Ia juga menekankan pentingnya pemahaman tentang audiens saat melakukan presentasi atau komunikasi profesional.

Genoveva Refina dalam sesinya mengajarkan tentang pentingnya membangun citra diri yang positif dan berkomunikasi secara efektif.

“Komunikasi adalah alat yang sangat kuat. Dengan membangun citra diri yang baik dan mengetahui cara berkomunikasi yang tepat, kita dapat memengaruhi persepsi orang terhadap kita,” ujarnya.

Sebagai bentuk apresiasi, Dr. Rizki Amaliyah menutup acara ini dengan memberikan penghargaan kepada para narasumber atas kontribusi mereka dalam membagikan ilmu dan pengalaman kepada para peserta.

BACA JUGA:247 Mahasiswa UBD di Wisuda, Komitmen Wujudkan Alumni yang Unggul untuk Indonesia Emas 2024

BACA JUGA:Dosen UBD Palembang Raih Anugerah Academic Leader 2024 LLDIKTI II

“Kami berharap kegiatan ini memberikan bekal yang bermanfaat bagi calon wisudawan dalam memasuki dunia kerja. Dengan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh selama pelatihan ini, kami yakin mereka akan mampu menjadi profesional yang siap bersaing,” tutup Dr. Rizki.

Dengan pelaksanaan yang berjalan lancar dan antusiasme yang tinggi dari para peserta, Universitas Bina Darma berharap kegiatan Career Coaching Program ini akan menjadi program tahunan yang terus membawa manfaat bagi mahasiswa.

Ajang ini diharapkan mampu memberikan inspirasi bagi para mahasiswa untuk terus mengembangkan diri dan mempersiapkan masa depan yang lebih cerah di dunia profesional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: