Peserta Kongres PMII Asal Lampung Jadi Korban Begal Saat Berjalan Kaki ke Jakabaring, Polisi Buru Pelaku

Peserta Kongres PMII Asal Lampung Jadi Korban Begal Saat Berjalan Kaki ke Jakabaring, Polisi Buru Pelaku

Mahasiswa asal Lampung yang merupakan peserta Kongres PMII dibegal saat berada di Palembang.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Saat berjalan kaki ke arah Jakabaring, ada 2 orang yang tidak dikenal menggunakan sepeda motor matic melewati korban.

Namun, kemudian 2 orang pelaku tadi putar balik dan dari arah belakang 2 pria tadi langsung mencegat korban.

Salah satu pelaku langsung meminta korban memberikan handphone miliknya.

BACA JUGA:Dibegal di Rumah Susun, Kepala IRT Dihantam Batu Bata hingga Tak Sadarkan Diri, Lihat Tampang Pelaku

BACA JUGA:2 Pemuda Dibegal 3 Pria Bercelurit Saat Melintas di Jalan Soekarno-Hatta, Pelaku Sukses Bawa 2 Motor

Korban berlari namun dipegang oleh pelaku lain yang posisi dibonceng.

Pelaku tersebut langsung mengeluarkan senjata tajam jenis pisau dan langsung menusukkan ke arah tangan kiri korban dan punggung korban.

Korban berteriak mintak tolong kepada gojek online yang sedang melintas di lokasi kejadian.

Korban diselamatkan warga ke rumah sakit Hermina Jakabaring dan saat ini masih mendapatkan perawatan medis akibat luka tusuk.

BACA JUGA:2 Pemuda Dibegal 3 Pria Bercelurit Saat Melintas di Jalan Soekarno-Hatta, Pelaku Sukses Bawa 2 Motor

BACA JUGA:Pulang dari Bukit Kaba, 2 Warga Muba Dibegal di Jalan Lintas Curup-Lubuklinggau, Motor Raib

Pelaku membawa kabur dompet yang berisi Kartu identitas korban, STNK dan uang senilai Rp 150 ribu.

Akibat aksi begal itu, korban mengalami 5 luka tusuk di lengan tangan kiri dan punggung sebelah kiri hingga mendapatkan 22 jahitan.

"Kita sudah melakukan olah TKP dan mengambil keterangan saksi-saksi. Korban masih dalam perawatan di rumah sakit," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait. 

Untuk indetitas pelaku sudah dikantongi dan masih kita buru. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: