Tim Gabungan Tertibkan Gudang Penampungan BBM Illegal di Lembak

Tim Gabungan Tertibkan Gudang Penampungan BBM Illegal di Lembak

BONGKAR : Tim gabungan membongkar Gudang Penampungan BBM Illegal di Desa Lembak.--

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Dalam upaya menindak tegas kegiatan penimbunan minyak ilegal di wilayah Muara Enim, Polres Muara Enim bersama dengan Ditkrimsus Polda Sumsel, Pomdam II Sriwijaya, Subdenpom II/4-1 Prabumulih, Koramil Gelumbang, Sat Pol-PP, dan perangkat Desa Lembak kembali melakukan penertiban dan pembongkaran gudang yang diduga sebagai tempat penimbunan BBM illegal pada hari Minggu 9 Juni 2024.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari respon cepat dan komitmen yang telah dilakukan Polres Muara Enim untuk mencegah kegiatan penimbunan minyak ilegal di wilayahnya.

Penertiban dan pembongkaran gudang tersebut dilakukan di Desa Lembak, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan.

Dalam operasi tersebut, petugas berhasil menemukan dan menyita puluhan drum berisi BBM jenis solar yang diduga ilegal.

BACA JUGA:Sisa Dua Pekan, Inilah Daftar Tim yang Melaju ke Babak Final Four Proliga 2024

BACA JUGA:Cegah Potensi Kelangkaan BBM di Ogan Ilir, Unit Intelkam Polsek Tanjung Raja Monitoring SPBU

Dalam operasi tersebut, petugas berhasil menyita puluhan drum berisi BBM jenis solar yang diduga ilegal. Petugas juga mengamankan beberapa orang yang diduga sebagai pemilik dan pengelola gudang tersebut, dengan inisial A, R, dan UH.

Menurut Kapolres Muara Enim, A, R, dan UH saat ini masih dalam pemeriksaan oleh pihak kepolisian.

"Mereka akan dikenakan pasal terkait dengan penimbunan BBM ilegal," tegas Kapolres Muara Enim.

Tindakan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Polres Muara Enim dalam memberantas kegiatan ilegal yang merugikan masyarakat dan negara serta memastikan bahwa hukum dan ketertiban tetap terjaga di wilayah Muara Enim.

BACA JUGA:Matang Persiapan Mobile Intelectual Property Clinic Kemenkumham Sumsel Koordinasi Dengan Sekda Sumsel

BACA JUGA:Bebas Murni, Habib Rizieq Siap Kejar Semua Pelaku Pembantaian 6 Laskar FPI di KM-50

Kegiatan itu dipimpin oleh Kabag Ops Polres Muara Enim Kompol Toni Arman SH bersama Panit Tipidter Ditkrimsus Polda Sumsel Iptu Irawan SH MH, Kasat Reskrim Polres Muara Enim AKP Darmanson SH, Kapolsek Lembak AKP Jonson SH MSi, Kanit Pidsus Polres Muara Enim Ipda Zakwan Rifqi STrk, Kanit Reskrim Polsek Lembak Iptu Ulta Deanto SH. 

Sementara dari Pomdam II/Sriwijaya dipimpin Letnan Cpm Deni Catur, Subdenpom II/4-1 Prabumulih dipimpin Letnan Cpm Kasmo, serta melibatkan personel dari Koramil Gelumbang, Sat Pol-PP, dan perangkat Desa Lembak.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: