Stop Bucin! Ini Dampak Buruk dari Sleep Call, Salah Satunya Meningkatkan Resiko Kanker

Stop Bucin! Ini Dampak Buruk dari Sleep Call, Salah Satunya Meningkatkan Resiko Kanker

Ilustrasi--dok : sumeks.co

SUMEKS.CO - Melepas rindu dengan cara sleep call seakan sedang tren bagi anak muda yang sedang kasmaran terhadap lawan jenisnya.

Biasanya, sleep call dilakuan oleh anak muda yang menjalani hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR).

Selain itu, sleep call juga dilakuan ketika sedang masa pendekatan (PDKT) agar hubungan menjadi lebih intens.

Kata Sleep call sendiri berasal dari Bahasa Inggris, yaitu sleep berati tidur dan call yang berati panggilan. Jika diartikan sleep call adalah panggilan tidur atau telponan hingga tertidur.

BACA JUGA:Catat! Berikut Ini Manfaat dan Risiko Kebiasaan Tidur Dilantai Tanpa Alas yang Wajib Anda Tahu

Meskipun sleep call terdengar romantis dan meningkatkan intens chemistry dengan pasangan, ternyata sleep call juga memiliki dampak buruk bagi kesehatan.

Dilansir dari berbagai sumber dan website Kemenkes, berikut bahaya dari sleep call bagi kesehatan :

1. Penyakit Insomnia (Susah Tidur)

Dampak pertama dari sleep call ialah meningkat resiko penyakit Insomnia, hal ini karena cahaya yang ditimbulkan oleh smartphone bisa menghambat produksi hormon melatonin.

BACA JUGA:Tidur Jadi Lebih Nyenyak dan Rileks, Ini 5 Manfaat Mengkonsumsi Teh Chamomile

Hormon ini berfungsi mengatur tidur sehingga jika terlalu sering sleep call dapat mengganggu ritme sirkadian (jam biologis tubuh).

2. Menurunkan Kualitas Tidur

Meski tak sedikit dari orang menganggap jika sleep call dapat menjadikan kualitas tidur mereka menjadi lebih nyenyak.

Namun, jika sleep call sering di biasakan terlalu sering dapat  mengganggu kualitas tidur. Menggunakan smartphone sebelum tidur bisa merangsang fisiologi dan psikologi yang mempengaruhi tidur seseorang.

BACA JUGA:Cara Ampuh Mengobati Sakit Gigi, Murah dan Ampuh, Cukup Sediakan Air Panas Langsung Bisa Tidur Nyenyak

Selain itu, penggunaan smartphone sebelum tidur dapat mengganggu kualitas tidur dengan adanya tekanan produksi melatonin seperti hormone yang mengganggu siklus bangun dan tidur.

3. Merusak Sel-sel Otak

Melakukan sleep call pada durasi yang lama dengan  terpapar radiasi langsung dari smartphone bisa menyebabkan kerusakan pada sel-sel otak.

Hal ini karena gelombang elektromagnetik mudah menembus ke otak, dengan rusak sel-sel otak akan bisa meningkatkan risiko terjangkitnya berbagai jenis penyakit seperti Alzheimer, autism, gangguan emosional, tumor otak, hingga yang terburuk kematian.

BACA JUGA:Atasi Susah Tidur Anda dengan Makananan Alami ini

4. Mengganggu Kesehatan Mata

Selain mengganggu sel-sel otak, sleep call  dalam waktu lama dengan  suasana cahaya minim  bisa menyebabkan kerusakan pada mata.

Dimana menatap layar smartphone dalam waktu yang lama menyebabkan pancaran cahaya elektronik lebih rentan mengenai mata.

Jika kondisi ini seiring terjadi terlalu lama dapat menyebabkan kerusakan pada area retina mata. Sebab, cahaya elektronik memiliki panjang gelombang yang lebih pendek dibandingkan dengan warna lainnya.

BACA JUGA:Hindari 8 Makanan dan Minuman Ini Bantu Kurangi Tidur Mendengkur

5. Meningkatkan Resiko Penyakit Kanker

Kemenkes menjelaskan jika penggunaan smartphone dalam waktu lama dapat meningkatkan potensi yang lebih besar dalam menghasilkan gelombang elektromagnetik dengan sifat karsinogenik yang memicu terjadinya kanker.

Apalagi penggunaan smartphone pada kegiatan sleep call cenderung posisi kepala lebih dekat dengan smartphone.

Hal ini akan menjadikan peningkatan lebih besar dari paparan frekuensi radio kepada para pengguna smartphone.

BACA JUGA:Mengkonsumsi Mentimun Sebelum Tidur Bisa Menurunkan Berat Badan, Benarkah?

6. Meningkatkan Resiko Kebakaran

Salah satu hal yang harus diwaspadai ketika melakukan sleep call ialah menggunakan smartphone dalam kondisi mengisi daya karena akan meningkatkan resiko kebakaran.

Resiko ini bisa terjadi karena kandungan litium yang ada di dalam baterai sebagai sumber daya smartphone mudah sekali mengalami kondisi terbakar. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: