Gojek Gandeng Gramedia Academy Luluskan Ribuan Anak Mitra Driver dari Kursus Bahasa Inggris Komprehensif

Gojek Gandeng Gramedia Academy Luluskan Ribuan Anak Mitra Driver dari Kursus Bahasa Inggris Komprehensif

Gojek Gandeng Gramedia Academy Luluskan Ribuan Anak Mitra Driver dari Kursus Bahasa Inggris Komprehensif.--

Antusiasme Tinggi Anak Mitra Gojek, Mulai Dari Proses Seleksi hingga Kompetisi Video Untuk mendapatkan kesempatan kursus ini, baik mitra driver maupun anak mitra driver telah mengikuti seleksi tahap awal yang dilakukan sejak awal Mei 2023.

BACA JUGA:Dapat Modal dan Inkubasi Bisnis, UMKM Pesta Rakyat Simpedes BRI Sukses Jadi Produsen Snack di Jawa Timur

Untuk mengakomodir minat yang cukup tinggi, program ini difokuskan kepada mitra driver Gojek aktif yang memiliki anak di usia sekolah kelas 3 hingga 6 SD.

Di tahap awal, proses seleksi berupa tes penempatan atau placement test dilakukan untuk menentukan pembagian kelas berdasarkan kemampuan dasar bahasa Inggris anak-anak mitra driver. 

Sepekan setelahnya, kelas GoEnglish resmi dimulai dan berlangsung hingga akhirnya selesai pada akhir Juli. Selama 20 kali pertemuan, program pendidikan bahasa Inggris komprehensif seperti pelatihan menulis (writing), mendengar (listening) dan juga percakapan (conversation) diberikan kepada anak mitra guna membantu mereka dalam mempelajari bahasa Inggris dengan baik.

Di penghujung rangkaian kelas, kelas GoEnglish juga mengadakan kompetisi video dengan topik "Pride of becoming Gojek driver's son/daughter".

BACA JUGA:Erick Thohir Dorong Pembiayaan Berkelanjutan dalam Pembukaan ASEAN-Indo Pacific Forum

Topik ini menggali kisah hangat dari para anak mitra driver yang berkesempatan untuk mengikuti kursus bahasa Inggris gratis berkat memiliki ayah/ibu seorang mitra driver Gojek.

“Kami berharap inisiatif ini dapat mempersiapkan anak mitra driver Gojek menjadi talenta era digital yang bisa beradaptasi dengan dunia kerja masa depan sehingga dapat mendorong peningkatan taraf hidup mitra driver dan keluarga. Ini juga merupakan bagian dari komitmen keberlanjutan Nol Hambatan (Zero Barriers), di mana kami berkomitmen untuk mengeliminasi seluruh hambatan terhadap akses, pertumbuhan, serta peluang semua pihak dalam ekosistem Grup GoTo,” tutup Gede.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: