Kisah Mualaf Daud Kim Oppa Ganteng Asal Korea, Tertarik dengan Islam Gara-Gara Gadis Berhijab Indonesia

Kisah Mualaf Daud Kim Oppa Ganteng Asal Korea, Tertarik dengan Islam Gara-Gara Gadis Berhijab Indonesia

Daud Kim mengungkapkan awal kisah dirinya bisa memeluk Islam karena tertarik dengan jilbab seorang gadis di Indonesia.--

BACA JUGA:Ujung Oppa, Artis Ganteng Asal Korea Putuskan Mualaf dan Nikahi Gadis Indonesia

Menurut Daud Kim, muslim Indonesia memiliki kekhasan tersendiri. Yakni, memakai jilbab, memiliki jenggot, dan berbeda dari yang Daud Kim dengar selama ini mengenai muslim.

Setelah datang ke Indonesia, Daud Kim melihat langsung bahwa ajaran agama Islam jauh berbanding terbalik, dengan yang apa didengar dan diketahuinya selama ini.

Di agama sebelumnya, Daud Kim mengatakan, bahwa dirinya merasakan tidak ada sesuatu yang membuat dirinya menjadi luar biasa. Kehidupannya terasa hampa dan tidak berarti.

Sampai akhirnya dia mendengar tentang Islam. Selama ini, Daud Kim mendengar bahwa Islam adalah sebuah agama yang berbahaya, bahkan identik dengan terorisme.

BACA JUGA:3 Oppa Ganteng asal Korea Putuskan Mualaf, Salah Satunya Gara-Gara Dengar Merdunya Suara Adzan di Indonesia

Dan ternyata, tentang keburukan orang-orang Islam ini menjadi isu yang sangat kuat di Korea Selatan pada waktu itu. Namun, karena rasa penasaran, Daud Kim memilih mencari tahu sendiri.

Daud Kim pernah pergi ke salah satu masjid, belajar wudhu, salat, hingga puasa, pada saat mencari tahu tentang Islam yang sesungguhnya. Padahal, kala itu Daud Kim belum menjadi mualaf.

Dikatakan Daud Kim, ketika saat itu dirinya berpuasa, Daud Kim menjadi lebih bersyukur, menghargai apa itu makanan, air, dan lainnya. Inilah yang membuat pemikiran Daud Kim berubah.

Daud Kim mengucapkan dua kalimat syahadat di masjid yang berada di Itaewon, Korea. Usai bersyahadat, Daud Kim pun mendapat banyak ucapan selamat. Semua orang yang ada di masjid itu merangkulnya penuh hangat, karena sudah resmi menjadi seorang muslim. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: