RTH Taman Segitiga Emas Kayuagung, Tempat Santai Warga

RTH Taman Segitiga Emas Kayuagung, Tempat  Santai Warga

Taman Segitiga Emas Kayuagung. --

Masih kata dia, di belakang patung utama, berdiri bangunan kolam air mancur dengan lengkapi karya seni rupa berupa patung "semangat bahari II."

"Patung yang berdiri ditengah tengah kolam dilengkapi 9 mata air mancur di sisi kanan patung dan 9 air mancur sisi kiri. Ini memiliki makna Batanghari Sembilan dan juga melambangkan semangat Morge Siwe (Sembilan marga Kayuagung)," jelasnya. 

Morge siwe sendiri diterangkan Iqbal adalah kesatuan utuh Dari sembilan marga yang sejak dahulu menggalang entitas sosial budaya di Kabupaten OKI. Kesembilan marga itu yakni Kayuagung Asli, Perigi, Kotaraya, Kedaton, Jua jua, Sidakersa, Mangunjaya, Paku, Sukadana. 

"Nah batanghari sembilan adalah sembilan sungai yang disebut memiliki dimensi kosmologis bagi masyarakat di Sumsel," jelas Iqbal. 

Adapun kesembilan sungai itu adalah sungai Komering, Ogan, Musi, Kelinci, Lakitan, Lematang, Rawas, Rupit dan Batanghari Leko. Sungai Komering adalah salah satu diantara sungai tersebut yang melintasi Kabupaten OKI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: