Banjir Landa Kikim Selatan, 5 Desa Terdampak

Banjir Landa Kikim Selatan, 5 Desa Terdampak

Banjir melanda Kecamatan Kikim Selatan, Lahat, Rabu 8 Maret 2023. foto: novri SEG--

LAHAT, SUMEKS.CO - Puluhan Pemukiman di lima desa Kecamatan Kikim Selatan, Kabupaten LAHAT diterjang banjir, Rabu 8 Maret 2023.

Tingginya curah hujan akhir-akhir ini mempengaruhi debit air Sungai Pangi yang merangkak naik dan menyebabkan Sungai Lingsing pun ikut naik. Banjir mulai menggenang pada pukul 05.00 WIB. 

Ada lima desa yang terkena dampak banjir, yakni Desa Sirah Pulau, Banuayu, Tanjung Alam, Tanjung Beringin, dan Desa Pagar Jati

Kepala Desa (Kades) Banuayu, Syafriadi membenarkan banjir yang menggenangi desanya. Tak hanya pemukiman yang tergenang, tetapi juga areal persawahan juga ikut terendam.

BACA JUGA:Terobos Banjir, Coklit di Desa Curup Kabupaten PALI Jadi Tantangan Petugas Pantarlih

"Ketinggian air yang menggenangi pemukiman warga, setinggi mata kaki orang dewasa," kata Syafriadi.

"Atas Kejadian ini kawasan sawah milik warga yang terendam banjir terpaksa dipanen lebih dulu daripada membusuk," ujarnya.

Sementara itu, Camat Kikim Selatan Hermansyah HB SE menuturkan, pihaknya telah menerima laporan dari kades, bahwasanya air Sungai Lingsing meluap yang menyebabkan membuat ratusan hektare sawah dan puluhan rumah warga.

"Kita juga telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, dalam hal ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) maupun Dinas Sosial," tegasnya.

BACA JUGA:Bersihkan Anak Sungai di Villa Gardena 4, Satgas Banjir Dinas PUPR Palembang Turun Tangan

Terpisah, Kepala BPBD Lahat Drs H Ali Apandi MPdi mengemukakan, pihaknya sudah mendapatkan laporan adanya banjir di Kecamatan Kikim Selatan yang melanda lima desa.

"Kita sedang berkoordinasi untuk turun ke lapangan," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: