Dikawal Ketat, Gubernur Papua Lukas Enembe Tiba di Jakarta
Lukas Enembe saat transit di Bandara Sam Ratulangi Manado Sulut. Foto: jayalah negeriku Instagram--
SUMEKS.CO, Akhirnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Gubernur Papua Lukas Enembe (LE) pada Selasa 10 Januari 2023.
Sebelumnya KPK telah melakukan pendekatan. Dan lima hari sebelumnya mengumumkan sebagai tersangka.
Ya, Gubernur Lukas ditangkap di salah satu rumah makan di Wilayah Abepura – Jayapura.
Setelah dijemput, dibawa ke Mako Brimob di Kotaraja, namun tak berapa lama kemudian, dengan pengawalan ketat, Gubernur LE dibawa ke bandara Sentani.
Selanjutnya diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani pemeriksaan intensif.
Baru saja, sekitar pukul 20.45 WIB Gubernur tiba di Jakarta.
BACA JUGA:Gubernur Papua Resmikan Gedung, Ketua KPK Janji Tuntaskan Kasus Lukas Enembe
Setelah tiba di Bandara Soetta, dikawal pasukan Brimbob dan Mobil taktis. Tidak langsung ke KPK.
Tapi diperiksa kesehatannya di RSPAD Gatot Soebroto.
Dilansir dari ceposonline, penangkapan Gubernur tersebut membuat situasi di Kota Jayapura khususnya di wilayah Abepura memanas.
Sekelompok orang yang tidak puas dengan penangkapan tersebut melakukan pelemparan kepada anggota bahkan melempar Markas Mako Brimob.
Pelemparan Markas Brimob itu dipicu lantaran warga menduga Lukas Enembe dijemput dari salah satu rumah makan di Abepura lalu dibawa ke Mako Brimob.
Hingga polisi pun sempat mengeluarkan tembakan peringatan dan gas air mata.
Menurut informasi yang peroleh, narasumer membenarkan informasi penangkapan Lukas Enembe. “Benar Enembe sudah ditangkap oleh KPK,” kata narasumber tersebut kepada wartawan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: