Aksi Perundungan Remaja di Lampung Viral, Korban Dipermalukan Pelaku Malah Joget

Aksi Perundungan Remaja di Lampung Viral, Korban Dipermalukan Pelaku Malah Joget

Ilustrasi peristiwa perudungan sekelompok remaja di Lampung bikin netizen geram--

LAMPUNG, SUMEKS.CO - Sebuah aksi dugaan perundungan sekelompok remaja kembali hebohkan jagad media sosial, hingga memicu reaksi hujatan dari warganet.

Dari informasi yang dihimpun, dugaan perundungan terhadap seorang remaja perempuan oleh sekelompok remaja lainnya ini terjadi di Provinsi Lampung.

Seperti diperlihatkan dalam video yang diunggah akun media sosial @seputarpringsewu, Minggu 20 April 2025 terjadi tepatnya di Gadingrejo Kabupaten Pringsewu.

Video dugaan aksi perundungan atau bullying tersebut, memicu kemarahan publik karena memperlihatkan seorang remaja perempuan menjadi korban kekerasan dan penghinaan secara fisik maupun verbal.

BACA JUGA:Anak Pengusaha, Korban Bullying Binus School Simprug, Ngaku Dibully Anak Anggota DPR yang Jadi Ketua Partai

BACA JUGA:Sebelum Diamankan Polisi, Pelaku Bullying Pelajar SMP di Muara Enim Viral di Medsos

Sebab, dilihat dalam video seorang gadis remaja telah dilepas jilbabnya oleh pelaku yang juga masih remaja. 

Dalam rekaman tersebut, pelaku memaksa korban untuk bersujud sambil berteriak, "Sujud yang bener, sujud yang bener," teriak salah satu kelompok remaja kepada korban.


Tangkapan layar video dugaan perundungan sekelompok remaja di Lampung--

Ironisnya, meski ada seorang pria yang tampak berada di lokasi menggunakan sepeda motor, ia tidak mengambil tindakan apapun untuk menghentikan aksi perundungan tersebut.

Pelaku bahkan tampak berjoget kegirangan, setelah berhasilmemaksa korban untuk bersujud.

Tidak berhenti di situ, pelaku juga terlihat menendang paha korban dan memukulnya, sambil terus mempermalukannya di depan rekan-rekannya.

Korban yang terdengar menangis meminta tolong hanya bisa berkata, "Aku minta maaf mbak," namun tak ada satu pun warga sekitar yang membantu.

BACA JUGA:Lastri Korban Bully Sudah Mulai Tersenyum, Bisa Beli Keperluan Sekolah Hasil Donasi Warganet

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait