25 Pelajar OKU Timur Berprestasi di Olimpiade Sains Nasional Tingkat Provinsi

 25 Pelajar OKU Timur Berprestasi di Olimpiade Sains Nasional Tingkat Provinsi

25 Pelajar OKU Timur Berprestasi di Olimpiade Sains Nasional Tingkat Provinsi.--

Dimana peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat provinsi tahun 2024 terdiri dari jenjang SD/MI/Sederajat dan SMP/MTs/Sederajat.

Untuk pelaksanaan OSN-P SD SMP menggunakan aplikasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK).

BACA JUGA:Dua Mahasiswa Universitas Bina Darma Asal Papua Raih IPK Tertinggi

BACA JUGA:Oknum ASN Polres OKI Diduga Gelapkan Uang Wajib Pajak, Modus Bantu Urus Pembayaran

Moda seleksi yang digunakan seperti moda saat seleksi tingkat Kabupaten/Kota.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten OKU Timur Wakimin SPd MM melalui Kabid Pembinaan Pendidikan Dasar Edi Subandi, SE, MM mengatakan, bahwa ia merasa bangga kepada para pelajar SD dan SMP yanb telah berhasil mengikuti OSN-P.

“Tentu ini merupakan bukti bahwa pendidikan di OKU Timur terus berkembang dan siap bersaing di tingkat provinsi. Kami berharap para siswa ini dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi yang membanggakan,” katanya, Rabu 12 Juni 2024.

Lebih lanjut ia menyampaikan, ke 25 siswa ini merupakan hasil seleksi tingkat kabupaten pada bulan Mei kemarin. Dimana peserta yang mengikuti untuk SD 32 dan SMP sebanyak 59 peserta.

BACA JUGA:Oppo A77s Ponsel Cerdas Berkat Prosesor Snapdragon 680 dan Layar AMOLED 90 Hz

BACA JUGA:Modus Janjikan Bisa Gandakan Uang di OKI, Pria Asal Lampung Ditangkap Polsek Lempuing

"Pada tingkat provinsi nanti akan diambil kembali lima besar. Dimana setiap bidang lomba baik IPA, IPS maupun Matematika semuanya dilaksanakan secara online," ujarnya. 

Sedangkan, untuk pelaksanaan OSN-P akan dilakukan pada tanggal 20-25 Juni 2024 secara online dari sekolah masing-masing.

Dimana para pelajar ini akan berkompetisi dalam mata pelajaran yang telah diikuti. Lalu para pelajar ini telah menjalani persiapan intensif.

Serta melibatkan pelatihan khusus dari guru-guru berpengalaman dan juga dukungan penuh dari orang tua dan pihak sekolah.

"Dengan semangat dan tekad yang kuat, diharapkan para siswa ini dapat mengharumkan nama OKU Timur. Serta dapat menjadi inspirasi bagi siswa-siswa lainnya untuk terus berprestasi di bidang akademik," pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: