Bukan Akhir dari Produktivitas, Anggota Polri dan PNS Polda Sumsel yang Pensiun Harus Bahagia dan Produktif

Bukan Akhir dari Produktivitas, Anggota Polri dan PNS Polda Sumsel yang Pensiun Harus Bahagia dan Produktif

Pelatihan memasuki masa pensiun, bagi anggota dan PNS Polri Polda Sumatera Selatan.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Ir Deliar Marzoeki, Kadisnakertrans Provinsi Sumatera Selatan, menutup sesi dengan paparan tentang berbagai program pelatihan dan peluang usaha yang dapat diakses oleh para pensiunan untuk tetap produktif.

Acara ini diharapkan dapat memberikan pandangan baru dan semangat kepada anggota dan PNS Polri yang akan pensiun, sehingga mereka dapat menjalani masa pensiun dengan optimisme dan kebahagiaan.

Acar ini juga dihadiri Kabid Keuangan Polda Sumsel, Kombes Pol Marsono, Kabag Watpers Ro SDM Polda Sumsel, AKBP Fachruddin Jaya, Perwakilan perwira yang mewakili para PJU Polda Sumsel, anggota dan PNS Polri yang mengikuti pelatihan.

BACA JUGA:231 Anggota Polri dan PNS Polda Sumsel Purna Bakti, Wakapolda: Jabatan Tidak Abadi, Semua Kita Pasti Pensiun

BACA JUGA:PNS Pensiun Dini Massal Hanya Bisa Dilakukan untuk Kepentingan Perampingan Organisasi, Tapi DPR Harus Setuju

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh undangan eksternal yang memberikan wawasan dan pengalaman berharga terkait masa pensiun, di antaranya Kepala Balai Standarisasi Instrumen Pertanian Provinsi Sumsel, diwakili oleh Ibu Susi Derry Christian Dani, Pimpinan Bank BTPN Palembang, Business Area Leader, Mukti Haryanto, Pimpinan PT ASABRI Sumsel, Alviko Ibnugroho, M.M., RFC., RIFA., AAIJ., ICSC., sebagai motivator.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: