Waduh! Kang Mus Preman Pensiun Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba, Ada Artis Lain yang Ikut Terjerat??
Epy Kusnandar atau lebih dikenal Kang Mus pentolan pemain sinetron Preman Pensiun, ditangkap pihak kepolisian lantaran diduga terjerat kasus narkoba.--
Lebih lanjut Panjiyoga menjelaskan, saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap yang bersangkutan.
Diketahui, Kang Mus merupakan tokoh utama dalam sinetron Preman Pensiun 6. Sosok Kang Mus diceritakan sebagai pemilik bisnis kecimpring, bernama Kecimpring Family.
Kini, bisnis kecimpring Kang Mus diteruskan oleh Ujang, yang diperankan oleh Fajar Hidayatullah.
Nama asli dari Kang Mus Preman Pensiun yakni Epy Kusnandar. Ya, Karier Epy Kusnandar di dunia akting diawali dari kegiatannya mengikuti teater.
BACA JUGA:Suami Artis Sandra Dewi Ditahan Kejagung, Usai Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Timah
BACA JUGA:Mayor Teddy Diisukan Berpacaran dengan Artis Celine Evangelista, Gus Miftah Ungkap Fakta Mengejutkan
Setelah lulus SMA pada tahun 1983, Epy baru melanjutkan ke Institut Kesenian Jakarta (IKJ) pada tahun 1989.
Sejak itu, Epy aktif di berbagai sanggar teater seperti Pantomim Sena Didi dan Theater Aristokrat.
Tak hanya teater, Epy juga merambah ke layar kaca dan layar lebar. Nama Epy mulai dikenal lewat kelompok komedi yang menjadi maskot sebuah produk rokok.
Bahkan bersama empat teman satu grup lawaknya, mereka membintangi sinetron berjudul Asyiknya Geng Hijau.
BACA JUGA:Rekomendasi Produk Terbaik untuk Eksfoliasi Wajah, Rahasia Kulit Glowing dan Mulus Mirip Artis Korea
Selain itu, Epy Kusnandar juga ikut serta bermain di film Rumah Kentang: The Beginning sebagai Kang Dadang.
Namun, di tengah karier gemilangnya, Epy menghadapi ujian berat ketika divonis menderita tumor otak pada tahun 2010 dan diberi waktu hidup hanya 4 bulan.
Meskipun demikian, ia memilih untuk bertahan dan menjalani pengobatan alternatif.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: