Dampak Karhutla, Tanaman Kayu-kayuan di Sepucuk OKI Ikut Terbakar, Tersisa 15 Persen

Dampak Karhutla, Tanaman Kayu-kayuan di Sepucuk OKI Ikut Terbakar, Tersisa 15 Persen

Petugas kehutanan melakukan pembasahan di lokasi Sepucuk. --

BACA JUGA:Pj Gubernur Agus Fatoni Buka Festival Literasi Nusantara 2023

"Untuk lokasi kebun plasma nutfah ini berbeda lokasi dengan lahan yang saat ini ikut terbakar," ucapnya. 

Dikatakan Edi, untuk pembasahan di Bonn Chalange beberapa waktu yang lalu adalah guna mengantisipasi kebakaran. Dengan alasan sumber api sudah mendekati lokasi Bonn Chalange ini. 

"Pembasahan di kebun plasma nutfah ini agar tidak terbakar karena berjarak 150 meter saja di belakang kebun ini lahan gambut yang terbakar hebat," ujar Edi. 

Dia menjelaskan, pembasahan dilakukan dengan mengerahkan tim siaga satu regu sebanyak 15 orang. Dimana semua peralatan lengkap untuk pembasahan yang berasal dari BRGM. 

BACA JUGA:Terlacak ETLE, Pemilik Mobil BE 1111 BG yang Tewaskan Gunawan Ditangkap di Sarolangun Jambi

"Adanya pembasahan ini jangan sampai api menjalar di kebun plasma nutfah ini. Maka oleh karena itu siap siaga selama dua hari di lokasi," jelas Edi. 

Lanjutnya, untuk pembasahan di kebun plasma nutfah ini telah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu. Dalam pembasahan dilakukan kurang lebih 4 jam. 

Untuk diketahui, lahan gambut yang terbakar dekat kebun plasma nutfah ini berada di belakang kebun dan dekat dengan jalan tol di KM 319.

Maka oleh karena itu harus waspada terus agar jangan api menjalar ke lokasi kebun plasma nutfah. 

BACA JUGA:Come Back! Real Madrid Menang 2-1 dari Barcelona, Bellingham Jadi Bintang

"Kebun plasma nutfah ini sendiri luasnya 10 hektar berisikan berbagai macam tanaman yang diciptakan sebagai percontohan. Saat ini sudah ada ribuan jenis pohon disana," terangnya. 

Edi mengatakan, kebun plasma nutfah ini sendiri dibuat sejak tahun 2010 lalu, berbagai macam jenis tanaman ditanam. Diantaranya Ramin, Jelutung, Meranti dan lainnya. Kebun ini adalah kekayaan hutan. 

Kebun itu dibuat untuk percontohan. Dijadikan sebagai sumber benih jenis tanaman. Dimana saat ini untuk pohon Meranti telah banyak anak-anak nya. 

"Kebun plasma nutfah ini dibuat agar tanaman tidak habis apabila terbakar, karena berdekatan dengan lahan gambut. Dimana lahan gambut rawan terbakar di musim kemarau seperti ini," bebernya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: