4 Motor Matic Keluaran Suzuki Terbaru 2023 Bikin Pesaing Ketar-ketir, Teknologi Canggih Harganya Cuma Segini?

4 Motor Matic Keluaran Suzuki Terbaru 2023 Bikin Pesaing Ketar-ketir, Teknologi Canggih Harganya Cuma Segini?

--

SUMEKS.CO - Tak mau ketinggalan, Suzuki kembali perkenalkan produk kendaraan roda dua versi matic terbaru 2023, yang memiliki fitur teknologi canggih dengan harga cukup terjangkau dikalangan masyarakat.

Bisnis industri otomotif kini semakin menjamur ditengah pesatnya kemajuan teknologi. Tak ayal, hal itu membuat produsen otomotif berlomba mengeluarkan produk teranyarnya.

Ya, seperti halnya yang dilakukan Suzuki yang baru-baru ini mengeluarkan produk kendaraan roda dua versi matic terbaru 2023.

Tak ingin kalah dengan pesaing lainnya, Suzuki menawarkan empat produk sepeda motor matic yang memiliki fitur canggih dan tampilan lebih trendy.

BACA JUGA:Berbekal Teknologi Kekinian, Skutik Gagah Suzuki Brugman-Street 125 EX Harganya Cuma Segini

Selain tampilannya yang trendy dan elegan, harga motor matic yang dikeluarkan Suzuki terbilang cukup terjangkau dikalangan masyarakat.

Bahkan, dengan berbagai keunggulan yang dimiliki, motor matic terbaru keluaran Suzuki ini diyakini mampu mengalahkan pesaingnya.

Adapun motor matic keluaran Suzuki terbaru 2023 dikutip dari berbagai sumber yakni:

1. Suzuki Address 125

Suzuki Address 125 disebut sebagai Shogun versi matic. Pasalnya, desain dan tampilannya mirip dengan versi lawas yang populer beberapa tahun silam.

BACA JUGA:Touring Jadi Lebih Nyaman dengan Suzuki V-Strom 250SX, Ini Spek Lengkapnya

Motor matic ini menggunakan mesin 125 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 8,3 kw dengan isian tangki memuat sebanyak 5 Liter.

Melalui bahan bakar yang dapat ditampung lebih banyak tersebut, Shogun Matic ini disinyalir dapat melaju hingga jarak tempuh sejauh 270 kilometer.

Selain itu, juga telah didukung oleh teknologi SEP (Suzuki Eco Performance), sehingga membuat konsumsi bahan bakar menjadi lebih untung alias tidak boros dan tentu irit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: