Karyawati PT Bina Artha Ogan Ilir Tidak Hilang, Ternyata Menenangkan Diri Sebab Merasa Tertekan dalam Bekerja

Karyawati PT Bina Artha Ogan Ilir Tidak Hilang, Ternyata Menenangkan Diri Sebab Merasa Tertekan dalam Bekerja

Karyawati PT Bina Artha Ogan Ilir tidak hilang, ternyata menenangkan diri sebab merasa tertekan dalam bekerja. foto: ilustrasi/sumeks.co --

Namun, setelah 16 jam tidak mendapatkan kabar sama sekali dari pegawai PT Bina Artha Unit Tanjung Batu tersebut, tiba-tiba Ranti kembali pulang ke rumahnya di Kelurahan Tanjung Batu tanpa kurang apapun. 

Ketika sudah tiba di kediamannya, polisi pun lalu meminta keterangan dari Ranti perihal apa yang terjadi terhadap dirinya sebenarnya. 

Ranti mengungkapkan hal tersebut di hadapan Kapolsek Tanjung Batu, AKP Sondi Fraguna. 

Kepada awak media, Sondi menjelaskan, bahwa pegawai PT Bina Artha ini merasa tertekan dalam bekerja. 

BACA JUGA:Istri Buat Laporan Orang Hilang ke Polisi, Kepala Humas RSUD Sekayu Diduga Berada di Bangka

Sehingga, Ranti mempunyai niat untuk menenangkan diri di Palembang tanpa memberitahukannya kepada siapapun. 

"Kata hilang itu bisa dimaklumi ya, tapi faktanya tidak seperti itu. Adik ini sudah dewasa dan punya perasaan. Ketika dia punya masalah, dia ingin menghindar dulu," jelasnya. 

Sondi mengatakan, bahwa yang tengah dirasakan oleh Ranti berkaitan dengan pekerjaan. 

Berdasarkan hasil interogasi awal, Ranti merasa stres dengan pekerjaannya, sehingga memutuskan untuk pergi ke Palembang dan menginap. 

BACA JUGA:25 Hari Menghilang, Ditemukan Tewas di Puncak Gunung Berapi Dempo

"Kita sudah pelajari keterangan adik ini, dan sesuai. Karena setelah menerima laporan bahwa adik ini hilang, kita juga melakukan penyelidikan," terangnya. 

Dan sampai hari ini, ternyata yang terjadi pada diri Ranti tidak terdapat unsur pidananya sama sekali. Melainkan, murni dilakukannya dengan kesadarannya sendiri. 

"Tidak ada pidananya sama sekali. Adik ini hanya stres bekerja, pergi dan nginap di Palembang," katanya lagi. 

Lantaran tidak ditemukan unsur pidananya, Polsek Tanjung Batu pun mengembalikan Ranti ke keluarganya. 

BACA JUGA:12 Hari Menghilang, Ternyata Kabur Mencari Kerja, Putri Terlacak Polisi Berada di Bekasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: