Ditinggal Pergi Makan ke Rumah Orang Tua, Rumah Farida Hangus Dilalap Si Jago Merah

Ditinggal Pergi Makan ke Rumah Orang Tua, Rumah Farida Hangus Dilalap Si Jago Merah

Si jago merah melalap habis rumah milik Farida. Foto: dokumen/sumeks.co--

Ditinggal Pergi Makan ke Rumah Orang Tua, Rumah Farida Hangus Dilalap Si Jago Merah

PALI, SUMEKS.CO - Naas dialami Farida warga Desa Purun, Kecamatan Penukal, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) tidak menyangka kalau sebelum ke rumah orang tuanya untuk makan, merupakan terakhir ia menginjak rumahnya.

Pasalnya, hanya berselang setengah jam ia meninggalkan rumahnya dan saat hendak pulang usai makan, Farida melihat rumahnya sudah dilalap si jago merah.

Diketahui, Farida meninggalkan rumahnya pada Sabtu 29 April 2023 sekitar pukul 23.00 WIB, namun setengah jam kemudian sekitar pukul 23.30 WIB, rumahnya sudah terbakar.

Diduga, kebakaran terjadi akibat konsleting listrik. Lantaran rumah berukuran 4 x 5 milik korban terbuat dari kayu, api sangat cepat membesar sehingga meludeskan rumah. Akibatnya, korban menderita kerugian mencapai Rp6 juta.

BACA JUGA:Si Jago Merah Mengamuk di Sungai Jeruju, 6 Rumah Terbakar

Kapolres PALI, AKBP Khairu Nasrudin SIk MH melalui Kapolsek Penukal Abab, AKP Robby Monodinata SH MH mengatakan, dugaan awal penyebab kebakaran tersebut dikarenakan adanya konsleting listrik.

"Dugaan awal akibat konsleting listrik. Karena saat kejadian pemilik rumah sedang berada di rumah orang tuanya," katanya.

Robby menceritakan, sebelum kejadian kebakaran itu, korban pergi ke rumah orang tuanya yang ada dibelakang rumah untuk makan.

"Setelah korban makan, sekitar setengah jam kemudian korban mau pulang. Tapi, begitu keluar rumah, korban melihat api sudah membakar rumah miliknya," ceritanya.

BACA JUGA:Rumah Terbakar, Nenek Tuni Nyaris Terpanggang

Melihat api membakar rumahnya, korban sempat meminta tolong warga untuk memadamkan api. Warga pun dengan alat seadanya berusaha memadamkan api.

"Karena rumah terbuat dari kayu, api sangat cepat membesar. Barulah sekitar pukul 24.00 WIB, mobil pemadam milik PT Pertamina Adera datang untuk memadamkan api dan sekitar pukul 00.30 WiB api berhasil dipadamkan. Tapi rumah sudah rata dengan tanah," terangnya.

Selain meludeskan rumah, Robby menuturkan, api juga membakar kabel PLN si dekat rumah korban, sehingga menjadi putus. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: