17 Rumah di Tanjung Lago Banyuasin Hangus Terbakar, Satu Orang Shock hingga Meninggal

17 Rumah di Tanjung Lago Banyuasin Hangus Terbakar, Satu Orang Shock hingga Meninggal.-Foto: dokumen/sumeks.co -
BANYUASIN, SUMEKS.CO - Kejadian kebakaran hebqt terjadi di Dusun 1 RT 005 Desa Tanjung Lago Kecamatan Tanjung Lago, Jumat 3 Oktober 2025 sore menyebabkan puluhan kepala keluarga kehilangan rumah.
Berdasarkan data dari sementara dari Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Banyuasin setidaknya ada 17 rumah terkena bencana kebakaran.
"Itu data sementara, dengan rincian 13 hangus terbakar dan 4 rumah terbakar ringan," kata Alamsyah Kepala Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Banyuasin melalui Asyrul Sani Plt Kabid Kebakaran Banyuasin, Sabtu 4 Oktober 2025.
Untuk nama nama kepala keluarga yang tumahnya hangus terbakar atau rusak parah yaitu Mursal (30), M Riduan (29), Burhan (57) Mulyadi (63), Ahmad dumadi (37), Sarkowi (67), Saidi (53), Nasir (58) Julita (57), Sidik (41), Sapirin (35), Wandi (60) dan Teguh (50).
BACA JUGA: ODGJ Tewas Terpanggang di Dalam Bus Bekas Milik Pemda Musi Rawas, Ini Penyebabnya
BACA JUGA:Tragis, Nenek Berusia 90 Tahun dan Seorang Anak di Musi Rawas Tewas Terpanggang Saat Rumah Terbakar
"Untuk rumah rusak ringan yaitu Sopian (35), Cik Esa (60), Sabeha (60) dan Sapei (50)," bebernya.
Atas kejadian itu diperkirakan kerugian mencapai Rp1 miliar, karena banyak barang berharga milik warga tidak berhasil di selamatkan.
Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, hanya saja ada beberapa korban luka dan sudah di obati.
"Penyebab kebakaran adanya korsleting listrik," ucapnya.
BACA JUGA:Ruko Sitaan PN Palembang Hangus Terbakar, Diduga Dipicu Pelaku Pencurian Kabel Listrik
BACA JUGA:Diduga Korsleting, Rumah Panggung di Tanjung Lubuk OKI Hangus Terbakar
Api dengan cepat menjalar dan membesar hingga mengenai rumah rumah di sekitar lokasi kejadian, ditambah lagi angin yang bertiup kencang saat kejadian itu.
"Api sendiri berhasil dipadamkan oleh petugas dibantu juga warga sekitar," bebernya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: