Inisial GA Pengganti Jokowi Menurut Ramalan Jayabaya, Siapakah Dia?

Inisial GA Pengganti Jokowi Menurut Ramalan Jayabaya, Siapakah Dia?

--

Inisial GA Pengganti Jokowi Menurut Ramalan Jayabaya, Siapakah Dia?

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Pasca pengumuman Ganjar Pranowo yang dicalonkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai calon Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024 mendatang, akhirnya memunculkan berbagai anggapan.

Salah satunya terkait dengan ramalan Maharaja Jayabaya, yang meramalkan soosok pengganti Joko Widodo sebagai Presiden RI pada Pemilu di tahun 2024 mendatang.

Seperti dikutip dari nkripost.com, Jayabaya menyebutkan sosok yang akan menjadi pengganti Jokowi sebagai Presiden. Dalam ramalannya, Jayabaya mengungkapkan bahwa sosok tersebut merupakan pemimpin yang bijak dan telah dikenal dikalangan masyarakat Indonesia.

BACA JUGA:Ngeri! Ramalan Jayabaya Soal Hari Kiamat, Ternyata Tanda-Tandanya Sudah Terjadi di Pulau Jawa

Ramalan Jayabaya juga menuliskan dengan jelas ciri-ciri sosok yang pantas menjadi pemimpin menggantikan posisi Presiden Jokowi. Sosok tersebut disebut sebagai Satrio Piningit dan berasal dari suku Jawa.

Sosok yang diungkapkan Jayabaya tersebut, lalu dihubung-hubungkan dengan sosok Ganjar Pranowo dan Gatot Nurmantyo sang mantan Panglima TNI.

Kedua sosok ini sangat mendekati ramalan Jayabaya, lantaran ramalan menyebutkan ada dua syllable atau suku kata yaitu GA. Makanya, dari huruf tersebut banyak yang mengira-ngira bahwa orang tersebut ialah Ganjar dan Gatot.

Tidak hanya itu, ahli tarot Denny Darko, sebelumnya juga telah menyebutkan bagaimana ciri-ciri fisik sosok yang akan mengantikan Presiden Jokowi.

BACA JUGA:Dicalonkan Presiden dari PDIP, Ganjar Pranowo: Spirit Bung Karno Belum Tuntas, Jadi Harus Dituntaskan

Digambarkan Denny, pribadi dari sosok yang bakal menggantikan Jokowi tersebut adalah orang yang adil layaknya seperti raja-raja pada masa lalu.

"Sosok ini akan datang pada saat Indonesia mengalami banyak konflik dan diterjang berbagai bencana," terangnya.

Dari hal tersebutlah yang langsung membuat sejumlah netizen mengerucut pada nama Ganjar Pranowo, karena Ganjar Pranowo merupakan seorang asli Suku Jawa dan hingga saat ini dirinya sangat terkenal di kalangan masyarakat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: