Seorang Pria Ditodong Pisau Saat Melintas di Depan Monpera Palembang, Handphone Melayang
Korban menunjukkan TKP saat dia ditodong oleh orang tak dikenal. Foto: dokumen/sumeks.co--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Seorang pria bernama Christian Yuanda (23), warga Lorong Prima 2, Jakabaring ditodong menggunakan senjata tajam di Jalan Merdeka Palembang.
Akibatnya, handphone milik korban melayang setelah dirampas pelaku dan melaporkan ke SPKT Polrestabes Palembang.
Aksi penodongan itu diketahui terjadi di Jl Merdeka, Kelurahan 19 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, persisnya di depan halaman Monpera Palembang, Minggu 19 Februari 2023 sekitar pukul 15.30 WIB.
Saat kejadian, korban pulang dari ibadah di Gereja Hati Kudus dan melintasi Tempat Kejadian Perkara (TKP).
BACA JUGA:Terekam CCTV, 2 Perempuan Syok Ditodong 2 Pria Bermotor
"Ada seorang laki-laki mengenakan jaket hitam, baju hijau dan bertopi warna hitam langsung menghampirinya serta meminta uang Rp 10 ribu," kata Christian Yuanda di Mapolrestabes Palembang, Kamis 23 Februari 2023.
Namun korban tidak memberikan uang kepada pelaku. Lalu, pelaku malah marah dan langsung membuka tas korban secara paksa.
“Dan pelaku mengambil paksa handphone saya," kata korban Christian Yuanda.
Pelaku sempat mengancamnya dengan pisau agar tidak berteriak.
BACA JUGA:Ditodong Air Softgun, Motor N-max Dibawa Kabur
"Saya diancamnya pak, jangan berteriak katanya ketika sudah merampas handphone saya. Setelah berhasil pelaku langsung kabur meninggalkan saya di TKP," ungkap Christian Yuanda.
Sementara, Kasat Reskrim Polrestabes Palembang AKBP Haris Dinzah membenarkan telah menerima laporan dari korban curas.
"Laporan korban sudah diterima dan anggota piket SPKT, Reskrim termasuk Ttim identifikasi sudah mendatangi TKP, selanjutnya akan ditindak lanjuti oleh Satreskrim Polrestabes Palembang," terangnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: