Detik-detik Jelang Tahun Baru 2023, Intip Harga BBM per 31 Desember 2022, Khusus Sumatera Selatan, Ternyata
Detik-detik jelang tahun baru 2023, intip harga BBM per 31 Desember 2022, khusus Sumatera Selatan. foto: jpg--
Pemerintah sendiri sudah memberikan solusi pengganti subsidi BBM dengan memberikan BLT bagi masyarakat.
Pertamax Turun Desember?
Badan usaha penyedia Bahan Bakar Minyak (BBM) tak terkecuali PT Pertamina (Persero) kerap menyesuaikan harga BBM jenis nonsubsidi setiap bulan. Hal itu menyesuaikan harga minyak dunia.
BACA JUGA:Jelang Tahun Baru 2023, Ayam Potong di Palembang Laris Manis
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengatakan setiap badan usaha menentukan harga BBM nonsubsidi sesuai regulasi yang ada. Dia pun mempersilakan masyarakat untuk membandingkan harga masing-masing SPBU.
"(Harga BBM) nonsubsidi, Pertamina dan badan usaha lain itu menentukan berdasarkan formula yang ada. Nanti dilihat aja, banding-bandingkan silakan dibanding-bandingkan," kata Nicke di Hotel Mulia Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 29 November 2022.
Saat ditanya apakah harga BBM nonsubsidi milik Pertamina khususnya Pertamax akan kembali ada penyesuaian, Nicke meminta untuk menunggu pada saatnya nanti diumumkan.
"(Apakah akan turun lagi?) Dilihat aja, nanti dilihat aja ya," tuturnya.
Sebelumnya Pertamina telah menyesuaikan harga BBM nonsubsidi untuk beberapa produk per 1 November 2022. Di antaranya seperti Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.
Untuk harga BBM nonsubsidi di wilayah DKI Jakarta seperti Dexlite naik dari sebelumnya Rp 17.800 per liter menjadi Rp 18.000 . Sementara, Pertamina Dex naik dari yang sebelumnya Rp 18.100 per liter Rp menjadi 18.550 per liter.
Meski begitu, untuk harga BBM Pertamax Turbo mengalami penurunan dari sebelumnya Rp 14.940 per liter menjadi Rp 14.300 per liter. Sementara harga Pertamax saat ini masih berada di level Rp 13.900 per liter.
BACA JUGA:Jelang Perayaan Malam Tahun Baru, Pedagang Jagung di Ogan Ilir Laris Manis Diserbu Ibu-ibu
Pertamina Pantau Pasokan BBM Tahun Baru
Pertamina terus memastikan ketersediaan dan penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) dan LPG tetap aman menjelang Tahun Baru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: