Polisi Buru 2 Pelaku Lagi yang Ikut Rampok-Bacok Sopir Truk Asal Jakarta

Polisi Buru 2 Pelaku Lagi yang Ikut Rampok-Bacok Sopir Truk Asal Jakarta

Rivando, korban sopir truk yang dirampok dan dibacok saat dimintai keterangan polisi saat mendapatkan perawatan di RS Bari Palembang. Foto: dokumen/sumeks.co--

BACA JUGA:Oknum Anggotanya Diviralkan Sopir Truk, Ini Kata Kasat Lantas Polrestabes Palembang

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang sopir asal Jakarta bernama Rivando (36), menjadi korban perampokan dan pembacokan di arah Gerbang Tol Keramasan menuju ke Simpang Lampu Merah Flyover Keramasan Kertapati Palembang, Jumat 28 Oktober 2022 sekitar pukul 21.00 WIB. 

"Kejadiannya itu sekitar pukul 21.00 WIB tadi. Korban ini mengaku baru saja keluar dari arah Tol Lampung Palembang dan melintasi pintu keluar Tol Keramasan menuju ke Simpang Lampu merah flyover Keramasan," kata Rendi, seorang sopir asal Palembang. 

Rendi mengatakan, awalnya truk yang dibawa korban baru keluar dari arah Gerbang Tol Keramasan hendak menuju ke lampu merah Flyover Keramasan dan Jembatan Musi 2. 

"Kata sopirnya tadi, dia itu baru keluar dari Gerbang Tol mengarah ke sini (flyover keramasan)," ujar Rendi. 

BACA JUGA:Pengendara Motor dan Sopir Truk yang Videonya Viral Akhirnya Saling Lapor Polisi

Beberapa jam setelah kejadian, Unit Reskrim Polsek Kertapati Palembang meringkus seorang pelaku perampokan dan pembacokan terhadap korban seorang sopir truk asal Jakarta. 

Tersangkanya, Dedi Apriansyah (19), warga Dusun III, Desa Ibul Besar III, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir (OI) tak berkutik saat digerebek di rumahnya, Jumat 28 Oktober 2022 sekitar pukul 22.30 WIB. 

Kejadian tersebut diketahui di Jl Sriwijaya Raya, Kelurahan Karya Jaya, Kecamatan Kertapati Palembang, Jumat 28 Oktober 2022 sekitar pukul 21.00 WIB.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: