Korban Penipuan Tiket Konser Coldplay Jalani Pemeriksaan di Siber Polda Sumsel

Korban Penipuan Tiket Konser Coldplay Jalani Pemeriksaan di Siber Polda Sumsel

Korban penipuan pembelian tiket konser Coldplay saat mendatangi penyidik Siber Polda Sumsel. Foto: edho/sumeks.co --

Korban Penipuan Tiket Konser Coldplay Jalani Pemeriksaan di Siber Polda Sumsel 

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Korban kasus dugaan penipuan tiket konser Coldplay menjalani pemeriksaan di penyidik Subdit 5 Siber Ditreskrimsus Polda Sumsel, Selasa 23 Mei 2023 siang.

Korbannya dr Nicho Saputra Nugroho didampingi manager dan kuasa hukumnya tiba di Mapolda Sumsel sekitar pukul 10.30 WIB.

Korban dimintai keterangan terkait Laporan Polisi kasus penipua yang dibuatnya di SPKT Polda Sumsel pada Jumat, 19 Mei 2023 lalu.

“Dimintai keterangan terkait yang saya alami pada 17 Mei lalu. Daya memberikan keterangan sesuai dengan yang saya alami,” kata Nicho.

BACA JUGA:Polisi Tangkap Pasutri Pelaku Penipuan Penjualan Tiket Konser Coldplay, Modus Pakai Rekening Palsu

Dan terkait pasutri yang telah diamankan Polda Metro Jaya dalam kasus penipuan tiket konser Coldplay, Nicho menegaskan itu tidak ada kaitannya dengan terduga pelaku yang telah menipunya.

“Berbeda kalau saya kena tipu melalui akun Twitter," jelas Nicho.

Sementara, Direktur Reskrimsus Polda Sumsel, Kombes Pol Agung Marlianto SIK MH melalui Kasubdit 5 Siber, AKBP Fitriyanti SE membenarkan pemeriksaan tersebut.

“Pelapor masih kami lakukan pemeriksaan hingga saat ini," ujar Fitriyanti.

BACA JUGA:Siber Polda Sumsel Proses Laporan Dokter di Palembang yang Tertipu Pembelian Tiket Konser Coldplay

Diberitakan sebelumnya, grup musik rock London itu, akan tampil 15 November 2023, di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta dan baru kali ini Coldplay tampil di Indonesia.

Konser rangkaian tur dunia ‘Coldplay Music of the Spheres’, membuat banyak masyarakat Indonesia berebut atau war tiket Coldplay sehingga muncul layanan jastip, bahkan calo, berujung penipuan.

Ada juga sebanyak 14 orang yang melapor ke Bareskrim Polri, dan satu orang ke Polda Sumsel yakni seorang dokter di Palembang Nicho (NS) yang mengalami kerugian Rp12.500.000 pembelian tiket konser Coldplay.

Kasus tersebut telah dilaporkan ke SPKT Polda Sumsel Jumat 19 Mei 2023 lalu.

BACA JUGA:Dokter di Palembang Tertipu Belasan Juta Pembelian Tiket Konser Coldplay, Lapor ke Polda Sumsel

Penipuan itu bermula saat korban NS yang bertugas di rumah sakit swasta ternama di Palembang ini melihat postingan penjualan tiket Coldplay melalui akun Instagram @ tixconcert.idn (Jastip Tiket Konser Coldplay). 

Lalu, dokter NS meminta manajer pribadinya Nina (30) untuk mencari dua tiket konser Coldplay yang akan digelar akhir tahun ini. 

"Ninan klien saya diminta NS mencari  jastip tiket Coldplay untuk menonton konser tersebut dan menemukan akun Instagram @tixconcert.idn," ujar Febi Irianto SH, kuasa hukum Nina, kepada awak media Sabtu 20 Mei 2023. 

Menurut Nina, akun akun Instagram pelaku penipuan sudah cukup meyakinkan karena banyak testimoni dari sejumlah pelanggan mereka. 

BACA JUGA:Polisi Tangkap Pasutri Pelaku Penipuan Penjualan Tiket Konser Coldplay, Modus Pakai Rekening Palsu

"Awalnya sangat yakin dan rapi. Ada juga testimoni di feed dan sorotan. Lalu, klien kami ini percaya danberlanjut di WhatsApp," terang Febi.

Nina kemudian menanyakan biaya, syarat-syarat dan langsung memesan tiket tersebut. 

"Awalnya pesan satu dapat harga Rp6.250.000. Kemudian diminta untuk membeli tiket lagi karena takut kehabisan. Dipesanlah dengan harga yang sama,” beber Febi lagi.

Selama komunikasi melalui WhatsApp, kliennya sama sekali tidak merasa curiga sama sekali.

BACA JUGA:Dokter di Palembang Tertipu Belasan Juta Pembelian Tiket Konser Coldplay, Lapor ke Polda Sumsel

"Pembayaran dilakukan sebanyak tiga kali dan kliennya mencoba menghubungi pelaku namun nomornya sudah tidak aktif lagi. Dan saat dicoba denga nomor lain, nomor masih aktif. Akun tersebut kami menduga adalah akun penipuan," tambah Febi. 

Akun Instagram milik pelaku @tixconcert.idn ternyata juga sudah berganti menjadi @tiketkuiniyahh.

 

Dengan adanya laporan ke Polda Sumsel, Febi berharap penipuan ini bisa terungkap dan pelaku ditangkap.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: