Bobol Dinding Sel Mapolres Lahat Pakai Obeng Modifikasi, 8 Tahanan Kabur, Petugas Sisir Hutan Sekitar

Bobol Dinding Sel Mapolres Lahat Pakai Obeng Modifikasi, 8 Tahanan Kabur.-Foto: Wawan/sumeks.co -
LAHAT, SUMEKS.CO – Sebanyak 8 tahanan Mapolres Lahat berhasil kabur dari ruang sel tahanan pada Minggu 27 April 2025 dini hari sekitar pukul 03.30 WIB.
Aksi pelarian dilakukan diduga dengan cara membobol dinding sel menggunakan obeng yang sudah dimodifikasi.
Informasi yang dihimpun, para tahanan terdiri dari lima tersangka kasus narkoba dan tiga kasus kriminal umum (reskrim).
Saat ini, tim gabungan dari Polres Lahat bersama Polsek jajaran tengah melakukan pengejaran dan penyisiran di kawasan hutan sekitar mapolres.
BACA JUGA:Berkat Koordinasi Intensif, Tahanan Kabur Lapas Muara Enim Berhasil Ditangkap kembali
BACA JUGA:Keluarga Diminta Kooperatif, Diminta untuk Serahkan Tahanan Kabur yang Belum Tertangkap
“Maaf, polisi masih melakukan pengejaran,” ujar Kasubsi Penmas Polres Lahat Aiptu Lispoto SH mewakili Kapolres Lahat AKBP Novy Edyanto.
Diketahui, delapan tahanan yang kabur yakni Kasus narkoba: Popo Pandri (32) alamat Desa Muara Pinang Kecamatan Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang.
Selanjutnya Irfan Suryadi (24) warga Desa Batai Kecamatan Gumay Talang Lahat, Erlan Purnomo (29) warga Desa Lubuk Tabun, Kecamatan Tanjung Sakti Lahat, Dika Cahyadi (37) warga Desa Sukamarga Kecamatan Merapi Barat Lahat, Andre Suwardi (25) Desa Teluk Lubuk Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim.
Tahanan Reskrim diantaranya Saputra (23) Desa Padang Kecamatan Merapi Selatan Lahat Jimi Desa (23) Padang Kecamatan Merapi Selatan Harliko (28) Desa Sawah, Kecamatan Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang.
Sementara hasil pengejaran, satu tahanan berhasil diamankan atas nama Irfan Suryadi di rumahnya Desa Batai Kecamatan Gumay Talang Lahat. Satu tahanan ini informasinya masih dilakukan pemeriksaan mendalam oleh pihak polres Lahat.
Polisi juga tengah memeriksa petugas jaga tahanan yang bertugas saat kejadian. Termasuk akan memeriksa tahanan yang berhasil diamankan, terkait kronologi kejadiannya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: