Peringati Hari Kartini, BRI Komitmen Pemberdayaan Perempuan Lewat Holding Ultra Mikro

Peringati Hari Kartini, BRI Komitmen Pemberdayaan Perempuan Lewat Holding Ultra Mikro

BRI Group terus memberdayakan perempuan Indonesia melalui akses keuangan dan pelatihan kewirausahaan.--

SUMEKS.CO - Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, melalui Holding Ultra Mikro yang terdiri dari BRI, PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM), menegaskan komitmennya dalam memperjuangkan inklusi keuangan dan kesetaraan gender dengan terus memberdayakan pelaku usaha perempuan di seluruh Indonesia.

BRI Group, yang termasuk dalam Holding Ultra Mikro, telah membuktikan diri sebagai katalisator penting dalam pemberdayaan ekonomi perempuan.

Salah satu program unggulan yang menjadi bukti nyata adalah Program Mekaar (Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera) yang dikelola oleh PT Permodalan Nasional Madani (PNM).

Hingga akhir Desember 2024, Program Mekaar tercatat telah melayani lebih dari 14,4 juta debitur perempuan prasejahtera, memberikan mereka akses ke pembiayaan dan dukungan untuk mengembangkan usaha mereka.

BACA JUGA:Berkat Dukungan BRI, Pengusaha Batik Tulis Lamongan Sukses Bawa Warisan Budaya ke Pasar Global

BACA JUGA:BRI Luncurkan Fitur Bilingual pada Super Apps BRImo untuk Tingkatkan Kenyamanan Nasabah

Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan bahwa perempuan memegang peran yang sangat penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan keluarga, khususnya di sektor mikro dan ultra mikro.

Dalam peringatan Hari Kartini kali ini, BRI menegaskan kembali komitmennya untuk terus mendukung pemberdayaan perempuan dalam dunia usaha.

"Peringatan Hari Kartini menjadi momentum yang sangat penting bagi BRI untuk menegaskan kembali komitmen terhadap pemberdayaan perempuan. BRI Group melalui Holding Ultra Mikro terus berusaha mendorong akses pembiayaan dan pemberdayaan agar para pengusaha perempuan dapat terus berkembang, naik kelas, dan semakin berdaya," kata Hendy.

Seiring dengan perkembangan teknologi dan transformasi digital, sinergi antara anggota Holding Ultra Mikro, khususnya PNM, semakin mempermudah akses layanan keuangan bagi pelaku usaha perempuan.

BACA JUGA:Bening by Helena: Menyulap Batu Alam Menjadi Perhiasan Elegan Berkat Dukungan BRI

BACA JUGA:Transformasi Ekonomi Perempuan, Klaster Usaha Tenun Ulos Bangkit Berkat Program Klasterkuhidupku BRI

Kini, dengan dukungan teknologi, akses terhadap pembiayaan tidak hanya terbatas pada kota besar, tetapi juga dapat dijangkau hingga pelosok daerah. Hal ini merupakan bukti bahwa teknologi dapat menjadi alat yang sangat bermanfaat dalam memperluas jangkauan layanan keuangan di Indonesia.

Namun, pemberian akses permodalan saja tidak cukup. BRI Group juga secara aktif memberikan edukasi literasi keuangan, pelatihan kewirausahaan, serta pembinaan karakter kepada para nasabah perempuan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait