17 Pos SPKLU PLN di Jambi Stand By, Siap Layani Pemudik Pulkam dengan Kendaraan Listrik Saat Lebaran 2025

17 Pos SPKLU PLN di Jambi Stand By, Siap Layani Pemudik Pulkam dengan Kendaraan Listrik Saat Lebaran 2025

SPKLU untuk Daerah Jambil stand by sambut pemudik yang pulang kampung.-Foto: dok sumeksco-

GM S2JB didampingi SRM Perencanaan dan SRM KKU mengecek kondisi SPKLU dan fungsi chargingnya.

''Kita harus memastikan SPKLU tersebut berfungsi baik dan siap digunakan untuk melayani pemudik yang pulkam saat Lebaran 2025 maupun masyarakat di Jambi yang akan melakukan pengisian kendaraan listrik.''

BACA JUGA:Jangan Takut Mudik Lebaran Pakai Mobil Listrik, Berikut Lokasi SPKLU Tol Trans Sumatera dan Jawa

BACA JUGA:AMAN, Mudik Gunakan Kendaraan Listrik di Jalan Tol Trans Sumatera, Ini Lokasi Titik SPKLU

Adhi menjelaskan PLN telah memberikan kemudahan bagi pelanggan dalam mengakses layanan pengisian daya di berbagai titik strategis.

Seperti di rest area sepanjang Tol Trans Sumatera Ruas Jakabaring Keramasan, Terbanggi Besar Pematang Panggang Kayu Agung (Terpeka) hingga Tol Prabumulih Ruas Payaraman Ogan Ilir.

Selain itu, SPKLU PLN juga tersedia di kantor-kantor unit layanan PLN.

"SPKLU PLN siap melayani kebutuhan pemudik, ini adalah bukti bahwa PLN sangat siap mendukung peralihan pemudik dari kendaraan berbasis energi fosil ke energi listrik,” kata Adhi.

Bagi masyarakat yang ingin mudik menggunakan kendaraan listrik, PLN telah menyedia

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Apresiasi PLN yang Siapkan SPKLU di Rest Area Tol Indralaya-Prabumulih

BACA JUGA:Mulai dari Fast Charging Hingga Slow Charging, SPKLU PLN Tersebar di Sepanjang Jalur Mudikkan manajemen perjalanan mobil listrik dengan fitur Trip Planner di aplikasi PLN Mobile.

Lewat menu Trip Planner, pemudik bisa mengatur titik berangkat dan titik tujuan. Secara otomatis, PLN Mobile akan memberikan rekomendasi titik-titik SPKLU yang dilalui pada rute tersebut.

Selain itu PLN juga menambahkan fitur tombol pop up hotline SPKLU pada aplikasi PLN Mobile versi terbaru yang akan langsung menghubungkan pelanggan pada nomor whatsapp customer service SPKLU. Hotline juga dapat diakses melalui Contact Center PLN 123 dan nomor whatsapp 08-777-11-12-123.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait