Speedboat Tabrak Jukung di Perairan Sungai Musi, WNA Asal Tiongkok Jadi Korban
Speedboat Tabarak Jukung di Perairan Sungai Musi, WNA Asal Tiongkok Jadi Korban.-Foto: dokumen/sumeks.co-
BANYUASIN, SUMEKS.CO - Sebuah speedboat bertabrakan dengan jukung di perairan Teluk Tenggirik, Kecamatan Banyuasin 1, Kabupaten Banyuasin, Rabu 13 November 2024 siang.
Akibatnya, seorang penumpang yang merupakan warga negara asing (WNA) menjadi korban meninggal dunia.
Kantor SAR Palembang sekitar pukul 10.00 WIB mendapatkan informasi bahwa telah terjadi kecelakaan speedboat merk semoga jaya dengan jukung tiga berlian yang sedang gandeng dengan jukung do'a Bersama.
Rabu sekira pukul 09.00 wib, speedboat 400 PK Merk Semoga Jaya mengangkut 22 Penumpang beserta 2 orang crew dari arah palembang menuju Sei Baung dengan jukung doa bersama yang gandeng dengan jukung tiga berlian dari Desa Teluk Tenggirik mengarah Palembang.
BACA JUGA:Nekat Curi Speedboat di Pinggir Sungai Musi, Remaja Pengangguran Ini Dihukum 1 Tahun 6 Bulan Penjara
BACA JUGA:Buntut Ledakan Speedboat Tewaskan Cagub Maluku Utara Benny Laos, Polisi Periksa 18 Saksi
saat melintasi Perairan Teluk Tenggirik, tepatnya di tikungan terjadilah tabrakan dimana speedboat 400 PK menghindari jukung Doa Bersama yang sedang gandeng dengan jukung Tiga Berlian.
Bagian belakang speedboat tersebut mengenai bagian samping kiri jukung Tiga Berlian, sehingga menyebabkan Speedboat kehilangan kendali dan kemasukan air sehingga tenggelam serta menimbulkan korban jiwa dan luka-luka.
Speedboat Tabarak Jukung di Perairan Sungai Musi, WNA Asal Tiongkok tewas di lokasi kejadian.-Foto: dokumen/sumeks.co-
Dari kejadian tersebut menyebabkan satu orang penumpang speed boat semoga jaya tenggelam. Korban atas nama Wu Hao yang merupakan warga negara asing (WNA) asal Tiongkok Cina.
Berdasarkan laporan tersebut Kepala Kantor SAR Palembang, Raymond Konstantin, langsung mengerahkan 2 Tim rescue menuju lokasi kejadian untuk melakukan proses pencarian terhadap korban.
BACA JUGA:Speedboat Cagub Maluku Utara Benny Laos Terbakar, Muncul Dugaan Disabotase Lawan Politik Benarkah?
Sekitar pukul 10.50 Wib korban berhasil ditemukan mengapung tak jauh dari lokasi kejadian, selanjutnya korban dievakuasi oleh Team SAR Gabungan dari Kantor SAR Palembang, Polairud, dan masyarakat untuk selanjutnya dibawa ke rumah sakit Bhayangkara M Hasan Palembang guna dilakukan proses lebih lanjut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: