Kanwil Kemenkumham Sumsel Gelar Penyuluhan Gerakan Anti Korupsi, Membangun Pelayanan Publik Berintegritas

Kanwil Kemenkumham Sumsel Gelar Penyuluhan Gerakan Anti Korupsi, Membangun Pelayanan Publik Berintegritas

Kadivmin Kanwil Kemenkumham Sumsel, Rahmi Widhiyanti, secara resmi membuka penyuluhan gerakan anti korupsi di Hotel Aryaduta, Palembang. Kegiatan ini dihadiri oleh pejabat pengelola keuangan dan bendahara dari Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan sebagai --

BACA JUGA:Ini Ternyata Manfaat Berdoa saat Mendengar Suara 3 Hewan di Malam Hari, InsyaAllah Mustajab!

“Korupsi adalah musuh bersama yang harus kita perangi. Praktik ini merusak tata kelola pelayanan publik yang sudah kita bangun dengan susah payah. Melalui penyuluhan ini, saya berharap semua pihak dapat mengambil peran aktif dalam menciptakan budaya pelayanan publik yang adil, transparan, dan bebas dari korupsi,” kata Mulyadi.

Mulyadi juga menekankan bahwa para peserta penyuluhan harus dapat mengimplementasikan ilmu yang didapat selama kegiatan ini.

Ia berharap agar materi yang disampaikan dalam penyuluhan dapat menjadi panduan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, sehingga tercipta satuan kerja yang bersih dan bebas dari korupsi.

"Melalui penyuluhan ini, seluruh peserta diharapkan dapat mengimplementasikan apa yang telah didapat dalam kegiatan penyuluhan demi terwujudnya pelayanan berintegritas dan bebas korupsi di satuan kerja pemasyarakatan,” ujarnya, menutup kegiatan tersebut.

BACA JUGA:Festival KI 2024: Mengubah Kekayaan Intelektual dari Beban Menjadi Sumber Kekayaan Ekonomi

BACA JUGA:Menkumham: Kekayaan Intelektual adalah Investasi untuk Pertumbuhan Ekonomi

Komitmen Kanwil Kemenkumham Sumsel dalam Pemberantasan Korupsi

Penyuluhan gerakan anti korupsi ini merupakan salah satu wujud nyata komitmen Kanwil Kemenkumham Sumsel dalam mendukung pemberantasan korupsi di lingkungan pemasyarakatan.

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat pemahaman ASN mengenai bahaya korupsi dan mendorong mereka untuk selalu bertindak dengan integritas dan profesionalisme.

Kanwil Kemenkumham Sumsel bertekad untuk terus menggelar kegiatan serupa sebagai bagian dari upaya pencegahan dan pemberantasan korupsi, serta untuk memastikan terciptanya lingkungan kerja yang bersih, transparan, dan berintegritas.

BACA JUGA:Selain 44 Kios Pedagang 16 Ilir Palembang yang Dirusak dan Dijarah, Listrik Serta WC Umum Ikut Jadi Sasaran

BACA JUGA:48 Fire Spot Karhutla Terus Meningkat di OKI, Sudah Tersebar di Beberapa Kecamatan

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan seluruh peserta mampu menjadi teladan bagi rekan kerja lainnya dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka dengan penuh dedikasi dan integritas, serta berperan aktif dalam mendukung terwujudnya pemerintahan yang bersih dan bebas korupsi di seluruh unit kerja Kemenkumham Sumsel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: