Kemeriahan HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Ruas Tol Palin-Prabu, dari Upacara Khidmat Hingga Bagi-Bagi Souvenir

Kemeriahan HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Ruas Tol Palin-Prabu, dari Upacara Khidmat Hingga Bagi-Bagi Souvenir

Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79, ruas Tol Palin-Prabu menggelar operasi simpatik dengan membagikan souvenir kepada pengguna jalan. --

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Kemeriahan HUT Kemerdekaan RI ke-79 tampak terasa di Ruas Tol Palembang-Indralaya-Prabumulih (Palin-Prabu), Sabtu, 17 Agustus 2024.

Betapa tidak, dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79, pengelola ruas Tol Palin-Prabu menggelar beragam kegiatan yang dipusatkan di Rest Area KM 20 Tol Palindra. 

Memeriahkan HUT Kemerdekaan  RI ke-79 di ruas Tol Palin-Prabu, diawali dengan upacara pengibaran bendera merah putih yang berlangsung dengan khidmat. 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara pengibaran bendera merah putih di ruas Tol Palin-Prabu, yakni, Branch Manager Ruas Tol Palin-Prabu, Syamsul Rijal. 

BACA JUGA:Sempat Diselimuti Asap Akibat Kebakaran Lahan di Ogan Ilir, Pengelola Tol Palindra Siagakan Water Tank

BACA JUGA:1 Hektare Lahan di Samping Tol Palindra Terbakar, Pemkab Ogan Ilir Belum Tetapkan Status Siaga Darurat

Pelaksanaan upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-79 yang diselenggarakan oleh ruas Tol Palin-Prabu tahun 2024 ini, sedikit istimewa dibanding upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI sebelumnya. 

Dimana, petugas pengibaran bendera dilakukan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), yang berasal dari berbagai divisi di ruas Tol Palin-Prabu. 


Suasana upacara pengibaran bendera merah putih di ruas Tol Palin-Prabu. --

"Baru tahun ini kita adakan Paskibraka untuk petugas pengibaran bendera," ujarnya. 

Paskibraka ini sebelumnya dilatih oleh personel BKO dari Babinsa Koramil 04/Kertapati Kodim 0418/Palembang. Paskibraka dilatih selama 10 hari, sebelum tampil pada 17 Agustus 2024.

BACA JUGA:Progres Pembangunan Simpang Jalan Tol Palindra-Kapal Betung Capai 26,48 Persen, Bakal Tersambung di Awal 2025

BACA JUGA:Libur Panjang Hari Raya Waisak, Volume Kendaraan yang Melintas di Tol Palindra Justru Turun

"Alhamdulillah, Paskibraka kita ternyata bisa menjalankan tugas dengan baik hingga akhir," ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: