Innalillahi, Saat Tiba di Bandara Jemaah Haji Asal Palembang Ini Meninggal Dunia

Innalillahi, Saat Tiba di Bandara Jemaah Haji Asal Palembang Ini Meninggal Dunia

Kebahagiaan terpancar jemaah kloter 8 Palembang saat tiba di bandara SMB II Palembang 2 Juli 2024--

Innalillahi, Saat Tiba di Bandara Jemaah Haji Asal Palembang Ini Meninggal Dunia

Palembang, sumeks.co - Innalillahi wainna Ilaihi rojiun. Duka cita menyelimut kelompok terbang (kloter) 8 debarkasi Palembang.

Salah seorang anggota jemaah hajinya meninggal dunia usai tiba atau mendarat di bandara SMB II Palembang.  

Adalah Fahira Rachmadhania Azzahra Hamas, jemaah haji yang meninggal dunia tersebut. Almarhumah adalah putri dari dr. Iqbal Hamas, dokter ternama di RSUD Muara Enim dan tokoh masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel).

Almarhumah juga seorang mahasiswi kedokteran angkatan 2021 Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP). 

Atas meninggalnya jemaah ini, ucapan duka cita dan doa terlihat membanjiri akun facebook Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP).  

BACA JUGA:450 Jemaah Haji Kloter 8 Debarkasi Palembang Pulang, 2 Orang Tanazul dengan Alasan Mendesak

BACA JUGA:Ini Faktor Penyebab 1.000 Jamaah Haji Meninggal di Arab Saudi


Jemaah haji kloter 8 Palembang sumringah usai di asrama haji Palembang--

Di laman Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP) menyebutukan, salah satu mahasiswi civitas akademika bernama Fahira Rachmadhania Azzahra Hamas meninggal dunia. 

Turut berdukacita, Innalillahi wainna Ilaihi rojiun. Sebut Dekan Fakultas Kedokteran UMP, Dr. Liza Charani, melalui laman Facebook universitas UMP tersebut.

Menurut informasi saat landing pada 2 Juli 2024, almarhumah pingsan setibanya di Bandara SMB II Palembang pada tanggal 2 Juli 2024.

Kemudian dilarikan ke Klinik Bandara, namun tak teratasi dan dirujuk ke RSMH Palembang, dan malam harinya dinyatakan wafat.

Ucapan dukacita juga  dari rekan-rekanya. Seperti pemilik akun Facebook Rohayati Melsa yang mengucapkan, "Inna ilaihi wa inna ilaihi raji'un, turut berdukacita semoga almarhumah husnul khotimah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: