Personel Polres Ogan Ilir Ikuti Upacara Pemberian Penghargaan PIN Emas oleh Kapolda Sumsel

Personel Polres Ogan Ilir Ikuti Upacara Pemberian Penghargaan PIN Emas oleh Kapolda Sumsel

Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, memimpin personel hadiri upacara pemberian penghargaan kepada personel berprestasi, Senin, 3 Juni 2024.--

OGAN ILIR, SUMEKS.CO - Personel Polres Ogan Ilir dipimpin langsung oleh Kapolres Ogan Ilir, AKBP Andi Baso Rahman, menghadiri upacara pemberian penghargaan oleh Kapolda Sumsel

Kehadiran personel Polres Ogan Ilir yang dipimpin langsung Kapolres Ogan Ilir tersebut dilakukan secara virtual yang dipusatkan di Halaman Mapolres Ogan Ilir, Senin, 3 Juni 2024.

Pada upacara tersebut, dihadiri pula oleh Wakapolres Ogan Ilir, Kompol Hermansyah, serta para PJU Polres Ogan Ilir dan Kapolsek serta jajaran personel Polres Ogan Ilir.

Pada upacara tersebut, dilakukan pula pemberian penghargaan dan PIN emas kepada jajaran anggota Polda Sumsel yang berprestasi dalam pelaksanaan tugas kepolisian.

Upacara pemberian penghargaan yang berlangsung hari ini dilaksanakan di lapangan upacara Polda Sumsel, yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo. 

BACA JUGA:Spesialis Pembobol Kosan Mahasiswa Unsri di Indralaya, Tak Berkutik Diamankan Satreskrim Polres Ogan Ilir

BACA JUGA:PJU Polres Ogan Ilir, Ikuti Upacara Hari Lahir Pancasila yang Dipimpin Jokowi Via Virtual

Upacara ini diikuti oleh seluruh jajaran PJU Polda Sumsel dan Polres jajaran yang mengikuti upacara secara virtual di satuannya masing-masing.

Disampaikan oleh Kapolda Sumsel, pemberian penghargaan ini merupakan salah satu bentuk penghargaan dan perhatian pimpinan dan organisasi, terhadap kinerja anggota yang dianggap luar biasa dalam pelaksanaan tugas.

Dalam arahannya, Kapolda Sumsel mengatakan, hendaknya pemberian penghargaan ini dapat menjadi motivasi bagi anggota lainnya, agar lebih baik dalam pelaksanaan tugas.

"Terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," ungkapnya. 

Adapun penghargaan yang diberikan Kapolda Sumsel tersebut, kepada personel yang berhasil mengungkap kasus pembunuhan dan perampokan serta inovasi dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. 

BACA JUGA:Oploskan Pertalite, 2 Warga Diamankan Unit Pidsus Satreskrim Polres Ogan Ilir dengan Belasan Jeriken

BACA JUGA:Polres Ogan Ilir Menerima Kunjungan Tim Supervisi Sikat Musi 1 2024 Polda Sumsel

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: