TKW Anggun, Bagikan Kisahnya Bangun Rumah Mewah Rp700 Juta dari Hasil 'Ngebabu' di Hongkong

TKW Anggun, Bagikan Kisahnya Bangun Rumah Mewah Rp700 Juta dari Hasil 'Ngebabu' di Hongkong

TKW Anggun, Bagikan Kisahnya Bangun Rumah Mewah Rp700 Juta Dari Hasil 'Mbabu' di Hongkong--

"Ini air mancur sengaja dibuat ide bapak aku, ini supaya kalau cuaca panas bisa bikin adem ruangan," sebutnya.

Menurutnya, ide atau konsep interior dari rumah yang dibuatnya hampir seratus persennya adalah ide sendiri yang dibuat secara bertahap yang disebutnya dengan konsep klasik sederhana.

BACA JUGA:Digaji 38 Juta Perbulan, TKW Ini Rela Lakukan Pekerjaan Tak Lazim untuk Raja Arab Saudi

BACA JUGA:Koko Faisol Damaikan TKW di Taiwan dengan Suaminya, Minta Pasutri Ini Tuntaskan Masalah dan Jangan Bongkar Aib

Dalam proses pembangunan, lanjutnya mulai dari bahan-bahan yang ia gunakan berkualitas premium dan dibeli langsung oleh ia sendiri meski ia tengah berada di Hongkong.

Adapun tujuan ia membeli bahan-bahan premium untuk bahan bangunan serta interiornya bertujuan agar awet atau tahan lama tidak mudah rusak.

Ia juga menerangkan pembangunan rumahnya tersebut secara bertahap selama kurang lebih 4 tahun, yang mana setiap kali gajian ia menyisihkan uang untuk membeli material bangunan.

"Saya beli tanah ini dulunya masih harga murah, dan sedikit demi sedikit saya bangun hasil menyisihkan gaji sejak pertama kali bekerja sebagai TKW di Hongkong," sebutnya.

BACA JUGA:Lagi! Curhat TKW Bawa Barang Bekas, Dibongkar Petugas Bea Cukai Hingga Dikenakan Pajak Berkali Lipat

BACA JUGA:Pesulap Merah Duet Bareng Bang Brew TV Godain Kuntilanak Merah di Rumah Angker Bekas Penampungan TKW

Untuk luas bangunan sendiri, kata Anggun lebarnya 9 meter dan panjangnya kurang lebih 22 meter, sehingga menurutnya bangunan selain lebar juga bentuk memanjang kebelakang.

Sementara untuk jumlah uangnya sendiri, Anggun mengaku telah menghabiskan uang kurang lebih Rp700 jutaan dari mulai eksterior hingga interior rumah dan perabotan lainnya.

Dikatakannya, untuk membangun rumah tersebut nilai Rp700 jutaan itu yang paling mahal itu adalah upah tukangnya yang mencapai lebih dari seratus juta rupiah.

Masih dikatakannya, ruangan yang paling banyak makan biaya yakni ruang kamar tidurnya yang dibangun hingga mencapai kurang lebih Rp jutaan.

BACA JUGA:MasyaAllah, TKW Bawa Pulang Anak Majikan ke Tanah Air, Terungkap Fakta Ibunya juga Rawat Disabilitas di Taiwan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: