Diduga Mengantuk, Hilux Putih Hantam Warung Sayur dan 3 Tiang Telekomunikasi, di Mobil Ada LC Seksi
Sebuah mobil Toyota Hilux warna putih nopol BG 8964 GE, seruduk warung sayur milik warga di Kota Lubuklinggau. Foto: dokumen/sumeks.co--
"Mungkin mabuk atau bagaimana saya tidak tahu, tapi yang jelas tiga tiang telekomunikasi dan warung dagangan saya rusak semua," ungkapnya.
Pengemudi itu diketahui berinisial WS (23) warga Desa SP3 Marga Baru, Trans Subur, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Mura.
"Setekqh kejadian, mobilnyo dibawak wong Lanntas. Rencano kito nak bedamai, aku rugi warung ditumbur barang dagangan ancur dak biso jualan," ujarnya.
BACA JUGA:Alami Kecelakaan Tunggal, Mobil Kijang Terguling dan Terbakar di Tol Terpeka, Begini Nasib Penumpang
Sementara itu, Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha melalui kasat Lantas AKP Agus Gunawan saat dikonfirmasi membenarkan adanya insiden itu.
Kecelakaan itu terjadi akibat pengemudi hilang kendali saat berkendara. "Tidak ada korban jiwa, saat ini kendaraanya sudah dibawa ke Satlantas Polres Lubuklinggau," tegasnya.
Selanjutnya, terkait sejumlah kerugian yang ditimbulkan oleh lakatunggal itu, rencananya akan ditanggung langsung oleh pengemudi.
Kecelakaan tunggal juga dialami seorang caleg DPRD Ogan Ilir dari daerah pemilihan Dapil 4, Alex Kazjuda (31), mengalami kecelakaan tunggal di ruas tol Palembang-Indralaya (Palindra).
BACA JUGA:Tol Indralaya-Prabumulih Makan Korban, Fortuner Kecelakaan Tunggal
Mobil Mistsubishi Pajero warna putih nomor polisi BG 1840 LO yang dikendarainya menabrak dinding beton pembatas ruas jalan tol, pada Sabtu, 6 Januari 2024 sekitar pukul 15.00 WIB.
Tabrakan yang kuat itu menyebabkan mobil ringsek, hingga ban dan sebagian body mobil terlepas berceceran di jalan tol.
Bahkan, korban yang mengemudikan mobil itu terpental keluar dari kaca mobil yang pecah.
BACA JUGA:Kendarai Pajero Putih, Caleg DPRD Ogan Ilir Tabrak Beton di Tol Palindra, Begini Kondisinya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: