Akibat Puluhan Truk Sampah Antre Panjang di Jalan Noerdin Pandji, Warga dan Pengendara Cium Bau Tak Sedap

Akibat Puluhan Truk Sampah Antre Panjang di Jalan Noerdin Pandji, Warga dan Pengendara Cium Bau Tak Sedap

Puluhan truk sampah tampak antre di Jalan Noerdin Pandji sebelum masuk ke TPA Sukawinatan dan akibatnya warga mencium bau tak sedap. Foto: Naba/sumeks.co--

BACA JUGA:Polda Sumsel Bagikan 77 Paket Sembako di TPA Sukawinatan

BACA JUGA:2 Usulan Prioritas TPA Tugu Mulyo Demi Kebersihan dan Kesehatan Masyarakat

Sementara, salah satu sopir truk sampah yang tidak berkenan disebutkan namanya. Ia mengatakan bahwa cukup lama mengantre untuk membuang sampah ke TPA Sukawinatan. 

"Kalau mengantre disini kalau ramai mobil bisa sekitar dua jam baru masuk. Karena per tiga mobil masuk ke dalam juga membutuhkan waktu banyak karena jalan rusak dan buang sampah juga memerlukan waktu menurunkan sampahnya," katanya. 

Ia juga mengaku bahwa telah turut mengantre cukup lama sejak awal bulan Maret 2024. "Sekitar semingguan sudah ikut antre," ungkapnya. 

Oleh karena itu, para pekerja truk sampah juga berharap bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang segera memperbaiki jalan rusak tersebut agar memudahkan operasional. 

BACA JUGA:TPA Sungai Medang Prabumulih Terbakar, 15 Kali Water Boombing Diturunkan Asap Tak Kunjung Hilang

BACA JUGA:3 Hektar TPA Sampah Sukawitan Palembang Terbakar, Salah Satu Penyebabnya Akibat Ulah Manusia

"Kami semua berharap disini agar Pemkot dapat memperhatikan kondisi ini, jalannya cepatlah diperbaiki, karena jumlah muatan sampah yang diangkut banyak juga," tuturnya. 

Ditambahkannya, namun ada sisi positifnya kalau mengantre para sopir truk bisa beristirahat sejenak. 

"Memang ada sisi positifnya dibalik antrean ini, kami bisa istirahat dulu. Tapi itulah pekerjaan terus menunggu untuk mengangkut sampah di tempat lainnya," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: