Sebelum Mesir Dibebaskan, Nabi Muhammad SAW Beri Isyarat Pada Umat Islam di Awal Ramadhan 20 Hijriyah

Sebelum Mesir Dibebaskan, Nabi Muhammad SAW Beri Isyarat Pada Umat Islam di Awal Ramadhan 20 Hijriyah

kota Mesir yang telah dibebaskan oleh pasukan muslim pada 1 Ramadhan 20 Hijriyah--

Pembebasan Mesir oleh kaum Muslimin terjadi antara tahun 639-646 Masehi yang pada saat itu, Mesir masih merupakan bagian dari Kekaisaran Romawi Timur.

Sebelumnya, wilayah tersebut diduduki oleh Kekaisaran Sasaniyah di bawah pimpinan Khosrau II (616 hingga 629 M).

Pasukan kaum Muslimin dipimpin oleh Amru bin Al-Ash, yang sebelumnya berhasil merebut Suriah, Palestina, dan Yordania.

BACA JUGA:Cara Tetap Sabar di Bulan Ramadan dan Doa yang Dianjurkan dalam Islam Agar Pahala Puasa Tak Berkurang

BACA JUGA:Mengenal Bayt Al-Hikmah, Perpustakaan Terbesar Dunia Sebagai Pusat Keilmuan Zaman Keemasan Islam

Amru bin Al-Ash memimpin pasukan Arab yang sebagian besar terdiri dari pasukan berkuda menuju Mesir.

Mereka bergerak dari Suriah hingga perbatasan Palestina, lalu berbelok ke Arisy yang sudah termasuk wilayah Mesir.

Khalifah Umar bin Khattab yang terus memantau pergerakan Amru, sempat khawatir karena jumlah pasukan yang dibawa ke Mesir jauh lebih sedikit ketimbang angkatan perang Romawi.

Umar bin Khattab kemudian mengirim surat berisi perintah kepada Amru bin Ash yang berisi, Apabila suratku sampai kepadamu sebelum engkau memasuki Mesir, maka kembalilah. Tetapi jika engkau sudah memasukinya, lanjutkanlah dengan keberkahan dari Allah,”

BACA JUGA:Istimewanya Surah Maryam yang Perlu Direnungi Oleh Umat Islam, Punya Makna Mendalam dan Banyak Pelajaran!

BACA JUGA:Cara Mengerjakan Salat Tarawih Sendirian di Rumah Sesuai Anjuran Islam, Begini Urutan yang Benar

Amru menerima surat tersebut sesaat setelah memasuki wilayah Arisy di pinggiran Mesir.

Oleh karena itu, Amru bin Ash memutuskan untuk melanjutkan misi merebut Mesir dari cengkeraman Romawi.

Dari Arisy, mereka bergerak ke selatan hingga tiba di benteng bernama Farama dan di sinilah terjadi pertempuran pertama antara pasukan Muslim dan Romawi selama satu bulan.

Pasukan muslimin dibawah pimpinan Amru bin Ash  sempat mengalami kesulitan saat hendak menyeberangi Sungai Nil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: