Mengenal Istilah Sandwich Generation, Apa Saja yang Menjadi Penyebabnya?
Ilustrasi--net
SUMEKS.CO – Sandwich generation atau generasi sandwich merupakan salah satu istilah yang sempat populer dikalangan remaja ataupun dewasa.
Istilah sandwich generation ini terjadi ketika seseorang dihadapkan dengan suatu keadaan yang mengharuskannya untuk bertanggung jawab menghidupi dua generasi sekaligus.
Tidak sedikit orang yang mengalami keadaan dan menjadi tulang punggung dua keluarga, selain merawat orang tua, anak atau diri sendiri.
Tidak sedikit orang yang berada di posisi sandwich generation ini mengeluh dengan segala beban dan tanggung jawab yang harus di pikulnya.
BACA JUGA:Pekerja Kantoran, Stop Gaya Hidup Sedentary Sekarang Juga! Jika Ngak Mau Menyesal di Hari Tua
Seorang yang mengalami sandwich generation juga diharuskan dan memiliki tanggung jawab dalam merawat orang tua yang sudah menua bahkan tidak jarang juga membiayai adik-adiknya.
Menjadi tulang punggung dan bertanggung jawab bagi dua keluarga bukanlah hal yang mudah, karena itu seseorang yang menjadi sandwich generation harus memiliki hubungan komunikasi yang baik dan terjaga.
Komunikasi yang terjalin antara kedua generasi ini haruslah dijalin dengan baik apalagi jika menyangkut masalah finansial.
Secara umum memang permasalahan yang sering dirasakan oleh seseorang yang menjadi sandwich generation ini terkait dengan finansial.
BACA JUGA:Sering Ngantuk Setelah Makan Siang? 6 Hal ini Bisa Jadi Penyebabnya
Nah untuk meminimalisir stress berlebihan, maka sebisa mungkin komunikasi antara pelaku sandwich generation dan juga kedua generasi menjaga komunikasi.
Komunikasi ini bertujuan untuk menghindari kebingungan dan juga upaya untuk menjaga kestabilan finansial.
Seseorang yang mengalami sandwich generation harus dihadapkan dengan kondisi serba multitasking, baik dalam upaya membangun karier, memenuhi segala tuntutan keluarga yang ada sampai merawat orang tua dan menyekolahkan adik.
Lantas, sebenarnya apa saja sih faktor-faktor yang menyebabkan seseorang menjadi generasi sandwich dan harus bertanggung jawab untuk dua generasi?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: